Ini Resep Laksa Seafood yang Gurihnya Mantul

0
187

TNews, KULINER – Hangatkan badan dengan laksa seafood berkuah gurih berempah. Kuahnya kental harum dengan isian bihun dan tauge yang mengenyangkan. Laksa merupakan hidang berempah dengan paduan santan. Ada berbagai versi laksa yang populer. Seperti laksa Bogor dan laksa Betawi. Meski mirip keduanya berbeda racikannya.

Namun ciri khas laksa terletak dari kuah santan yang diberi bumbu segar dan rempah komplet. Isiannya bisa seafood atau ayam dengan paduan bihun dan tauge. Kalau ingin membuat laksa dengan isian seafood, kamu bisa mencontek resep chef Martin Praja. Melalui Masak Masak yang ditayangkan di Trans TV setiap Sabtu dan Minggu jam 13.30 chef Martin Praja membagikan resep Laksa Seafood. Ikuti petunjuk resep dan tips membuatnya berikut ini.

 

Resep Laksa Seafood

Total Waktu Penyajian :      60     Menit

Untuk Penyajian :       30     Porsi

Judul Resep :     Laksa Seafood

Kategori :  menu utama

Masakan : mie

Durasi Persiapan :      30     Menit

Durasi Masakan :       30     Menit

Total Durasi :     60     Menit

Bahan :

400 g udang

400 g cumi-cumi

400 g kerang

2 buah lobster rebus, belah dua

1 liter kaldu udang

1 liter santan

5 lembar daun jeruk

2 batang serai, memarkan

3 cm jahe, memarkan

2 cm lengkuas, memarkan

garam

merica bubuk

kaldu jamur

garam

gula pasir

Bumbu Halus:

15 butir bawang merah

5 buah cabe merah

10 buah cabe rawit merah

3 cm kunyit

5 butir kemiri

1 sdt ketumbar

1 sdm ebi

Pelengkap:

bihun

tauge

daun kemangi

bawang merah goreng

Cara Membuat :

Bumbu Halus: Giling semua bahan-bahan hingga halus benar.

Tumis Bumbu Halus hingga harum.

Tambahkan kerang, udang dan cumi, masak hingga mendidih dan matang.

Tuangi kaldu udang/lobster lalu didihkan.

Masukkan daun jeruk, serai, jahe, lengkuas, aduk hingga harum.

Tambahkan lobster rebus yang dibelah dua.

Tuangi santan, tambahkan cabe rawit merah, garam, merica, gula dan kaldu jamur, didihkan kembali.

Penyajian : Taruh bihun dalam wadah, beri tauge lalu siram kuah laksi berikut seafoodnya.

Tambahkan kemangi dan taburi bawang merah goreng.

Tips:

  1. Jenis seafood untuk isian laksa bisa dipilih sesuai selera. Bisa 2-3 jenis saja. Pastikan seafood benar-benar segar agar aroma laksa gurih sedap.
  2. Tumis bumbu laksa hingga benar-benar matang agar aroma rempahnya terasa kuat.
  3. Kuah laksa bisa memakai santan segar. Bisa dipakai 2 kelapa parut untuk 1.5 liter santan segar.

 

Sumber : detik.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.