Bendera Merah Putih Berkibar di Ajinomoto Stadium Jepang

0
190
Pratama Arhan (foto google)

TNews, OLAHRAGA – Pratama Arhan akhirnya diperkenalkan Tokyo Verdy di depan suporter di Ajinomoto Stadium. Menariknya, bendera Merah Putih ikut berkibar di sana.mengikuti acara perkenalan bersama tim barunya, Tokyo Verdy.

Pratama Arhan sudah resmi menjadi pemain Tokyo Verdy. Bek berusia 20 tahun ini sudah mengikuti latihan bersama klub J2 League tersebut.

Kini di laga kandang Tokyo Verdy dalam lanjutan J2 League, Arhan dibuatkan acara untuk menyapa para suporter yang hadir di Ajinomo Stadium. Eks PSIS Semarang itu mendapatkan sambutan hangat.

“Saya mengucapkan terima kasih. Saya sangat senang datang di Tokyo Verdy,” ucap Arhan dalam acara perkenalan itu seperti yang dibagikan oleh akun Twitter @malpoi_v.

“Mohon kerja samanya dan mohon doa dan dukungannya sehingga saya bisa bermain baik. Terima kasih,” tutupnya yang kemudian dialih bahasakan oleh penerjemah.

Nah, para supoter Tokyo Verdy sendiri memberikan sambutan hangat. Mereka mengapresiasi pemain asal Blora ini dengan tepuk tangan meriah, membawa spanduk selamat datang, hingga bendera Merah Putih.

Meski sudah diperkenalkan, Pratama Arhan dalam laga itu masih belum mendapatkan menit bermain dari Tokyo Verdy. Ia juga tak masuk di bench.

Tentu banyak pihak yang sudah menunggu kapan Pratama Arhan bakal menjalani debutnya bersama Tokyo Verdy. Sebab, eks PSIS ini punya daya tarik tersendiri.

Arhan pun harus menunggu untuk bisa mendapatkan kesempatan bermain. Pasalnya timnya juga kini dalam performa yang stabil.

Maka dari itu, tidak akan mudah bagi Arhan untuk bisa menembus skuad utama Tokyo Verdy yang sedang menjalani awal musim fantastis belum terkalahkan di J2 League.

 

Sumber : bolatimes

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.