Mbape Tak Boleh Tinggalkan PSG Secara Gratis

0
1156
Kylian Mbappe (foto google)

TNews, OLAHRAGA – Kylian Mbappe menegaskan bahwa dirinya ingin meninggalkan Paris Saint-Germain, namun saat tahu tak boleh hengkang secara gratis membuatnya ketakutan.

Kontrak Mbappe bersama PSG habis pada akhir Juni 2022. Pemain berusia 22 tahun itu sudah mengungkapkan secara terbuka ingin pergi, namun PSG tidak memberi jalan.

Real Madrid adalah tujuan Mbappe. Raksasa asal Spanyol itu juga sudah mengajukan tawaran jelang akhir bursa transfer musim panas 2021 sebesar senilai 220 juta euro, namun ditolak oleh PSG.

Nominal tersebut sebenarnya sebanding dengan yang dikeluarkan PSG saat merekrut Mbappe dari AS Monaco pada 2017. Klub asal Prancis itu berkeras hati mau mendapatkan untung.

Mbappe bisa pergi dari PSG dengan cuma-cuma dan mulai melakukan negosiasi dengan Real Madrid pada Januari 2022. Di sisi lain, PSG tegas bahwa Mbappe tidak bakal pergi secara gratis, yang artinya bakal ada cara apapun untuk menjegal.

“Menakutkan ketika presiden Anda mengatakan ‘dia tidak akan pernah pergi dengan gratis’. Ketika saya mendengar itu, saya menelan ludah dan berkata pada diri sendiri ‘jadi apa yang akan terjadi di sini?'” kata Mbappe kepada RMC Sport.

Mbappe sebetulnya sudah memberi tahu ke PSG terkait rencana hengkang pada akhir Juli. Artinya, PSG punya waktu satu bulan untuk cari pemain anyar.

“Saya telah memberi tahu klub pada akhir Juli bahwa saya ingin pergi. Posisi saya jelas. Saya mengatakan saya ingin pergi dan saya mengatakannya lebih awal,” ungkapnya.

 

 

Sumber : detik.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.