Anggota DPRD Banyuwangi Heksa Sudarmadi Serap ‘Asmara’ di Lingkungan Kanalan

0
75
Anggota DPRD Banyuwangi dari Fraksi PDI Perjuangan, Heksa Sudarmadi SH, menggelar reses di Lingkungan Kanalan, Dusun Kebun Jeruk RT.05,RW.03, kelurahan Lateng Kabupaten Banyuwangi, Sabtu Februari 2023. FOTO : RUSULI

TNews, BANYUWANGI – Anggota DPRD Banyuwangi dari Fraksi PDI Perjuangan, Heksa Sudarmadi SH, menggelar reses dengan menyerap Aspirasi Masyarakat (Asmara) di Lingkungan Kanalan, Dusun Kebun Jeruk RT.05,RW.03, kelurahan Lateng Kabupaten Banyuwangi, Sabtu Februari 2023.

Heksa mengatakan, Ia masih akan melakukan reses di satu titik lagi, yakni di lingkungan desa Singotrunan.

Diketahui, sebelumnya Heksa juga melakukan reses di lingkungan Pengantigan beberapa waktu lalu.

Heksa mengaku, setelahnya melakukan reses banyak aspirasi dan keluhan masyarakat yang didapatnya.

“Paling banyaknya itu masalah infrastruktur, seperti drainase dan jalan, lalu masalah ekonomi, pelayanan publik, masalah pendidikan dan kesehatan. Itu yang sering disampaikan masyarakat,” ujar Heksa, saat ditemui awak media setelah reses di Kelurahan Lateng.

Heksa mengatakan, jadi urusan pertama yakni masalah kesejahteraan umum.
Sandang pangan, harga-harga naik, kata Heksa, yang merupakan anggota Komisi IV di DPRD Banyuwangi.

Terus pendidikan kesehatan, infrastruktur, drainase, irigasi, banjir, kemacetan, banyak yang menjadi masalah.

‘Kalau reses, itukan menampung aspirasi, tadi sudah disampaikan hampir sebagian besarnya adalah urusan infrastruktur, urusan jalan, urusan masalah pelayanan posyandu,” kata Heksa.

Heksa menambahkan, kini tidak bisa menyelesaikan semua masalah dengan cepat karena kewenangannya berbeda dan harus dipilah, ada yang di Desa, hingga pemerintah pusat.

“Kalau menyelesaikan masalah tertentu ada yang harus kordinasi mulai kabupaten kota provinsi hingga pusat,” ujar dia.

Menurutnya, harusnya satu komando, kekuasaan itu harus didelegasikan bukan dibagi-bagi.

“Kalau sekarang dibagi-bagi, kewenangannya. Akibat dibagi, oh ini bukan kewenangan ini, itu bukan kewenangan ini” tuturnya.

Walau demikian pihaknya akan menampung dan menindaklanjuti, aspirasi dari masyarakat yang didapatnya saat reses.

Reporter : Muh. Rusuli

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.