TNews, KOTAMOBAGU – Pandemi virus corona yang melanda dunia termasuk Indonesia saat ini, tak menyurutkan semangat kerja para anggota DPRD Kota Kotamobagu. 25 legislator ini tetap bekerja meski masih menunda sejumlah agenda penting di luar daerah.
Kegiatan dan tugas di dalam daerah tetap dilakukan, terutama tugas dan upaya menangkal masuknya virus corona di wilayah kota Kotamobagu.
Bahkan menurut Sekretaris Dewan (Sekwan) Kota Kotamobagu Muh. Agung Adati, saat ini pihak mereka menyiapkan Video Conference untuk memfasilitasi komunikasi antara anggota DPRD, sekretariat serta pemerintah kota. “Sudah beberapa hari ini alat sedang kita uji coba, ini bantuan juga dari Dinas Kominfo Kotamobagu. Kemungkinan rencananya besok tanggal 9 Maret sudah akan digunakan untuk rapat bersama pemerintah kota,” ungkap Agung.
Agung menambahkan, kemungkinan besar juga dalam waktu dekat DPRD akan menggelar agenda paripurna via video Conference.
Sementara itu Ketua DPRD Kota Kotamobagu Meiddy Makalalag saat dihubungi via seluler, memebebarkan kalau video Conference sudah mereka gunakan di lintas internal. “Video Conference ini memang sangat penting, bisa membantu tugas-tugas kita di masa pandemi virus seperti saat ini. Kami juga sesama anggota DPRD bisa berkomunikasi dari rumah masing-masing terkait hal-hal penting,” ungkap Mekal sapaan akrab Meiddy Makalalag.
Konni Balamba
