Alul Setuju Gaji Honorer Pemkab Boltim Dipangkas

0
322
Kepsek SMK Motongkad Dinilai Ingkar Janji
ilustrasi

tenaga-honorer_fullTOTABUANEWS, BOLTIM – Para honorer di lingkungan Pemkab Bolmong Timur (Boltim) bakal gigit jari. Pasalnya, dana yang diperuntukkan bagi pembayaran gaji tenaga honor sebesar Rp 1 miliar rupiah pada Desember nanti tak akan dibayarkan.
Hal ini dibenarkan Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Boltim, Oskar Manoppo, Rabu (16/9). Oskar mengatakan gaji Desember bagi honorer belum dapat dibayarkan. “Untuk desember dananya kita hilangkan demi menutupi kebutuhan biaya pilkada,” ujar Manoppo.

Lanjutnya, besaran dana gaji honorer yang pangkas saat pembahasan perubahan ABPD mencapai Rp1 miliar. “Dana sebesar itu ditujukan bagi 900 tenaga honorer yang ada di Pemkab Boltim,” terangnya.

Tak hanya itu, pihaknya juga sengaja menghapus usulan anggaran untuk pembayaran Tunjangan Kinerja Daerah (TKD) para aparatur negara sebesar Rp2 miliar. “TKD dan gaji honorer yang korbankan untuk kebutuhan pilkada, nanti akan dibayarkan pada Januari mendatang” jelasnya.
Terpisah Alul Paputungan, salah satu honorer di lingkungan pemkab Boltim menuturkan, jik pemangkasan gaji honorer tersebut bertujuan untuk kepentingan daerah, maka mereka setuju saja, “Kalau pemangkasan dana honorer untuk kepentingan pilkada, kami setuju saja itukan demi kemajuan Boltim,” katanya.

Akan tetapi menurutnya jika itu bukan untuk kepentingan pilkada, maka dia sendiri yang akan memimpin aksi untuk menuntut hak mereka, lagian menurutnya pula jika gaji tersebut akan tetap dibayarkan. “Kan gaji bulan desember akan tetap dibayarkan jadi tidak masalah bagi kami,” tutup Alul.

 

konni balamba

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.