I Nyoman Sarwa Terima keluhan Warga Saat Reses Di Desa Tungoi Kecamatan Lolayan

0
48

TNews.com-Bolmong – Anggota DPRD Sulut, I Nyoman Sarwa kembali menjaring aspirasi masyarakat di daerah pemilihanya (Dapil)  Bolaang Mongondow Raya (Bolmong).

Kali ini, Sarwa menyambangi Desa Tungoi 1 Kecamatan Lolayan Kabupaten Bolaang Mongondow, Jumat (9/4).

Dalam pertemuan itu, masyarakat mengeluhkan rusaknya jalan tungoi 1 yang menghubungkan dengan desa tungoi 2. Karena sudah hampir 10 tahun tidak adanya perbaikan.

Begitu juga terkait BPJS ketenagakerjaan petugas keagamaan. Dimana, toko-toko agama sudah mengusulkan ke pemerintah, namun sampai saat ini belum tercover. Buktinya, salah satu yang sudah memasukkan yakni gereja Sion tungoi dan ada juga tokoh umat lainya yang berada di desa tungoi. Padahal, ini merupakan program pemerintah Provinsi Sulut.

warga juga meminta bantuan alat pertanian seperti traktor dari pemerintah provinsi karena notabenenya mayoritas masyarakat tungoi adalah petani.

Markus Rumondor warga dusun 8 menyuarakan aspirasinya terkait pembangun talud untuk masyarakat yang tinggal di dekat bantaran sungai.

” Mewakili masyarakat, saya mengharapkan bantuan RTLH untuk warga desa tungoi melalui dinas terkait. Serta meminta bantuan motor alat angkut sampah untuk fungsikan di desa tungoi,” mintanya.

Menanggapi keluhan masyarakat desa tungoi, Politisi Partai Nasdem itu menyampaikan bahwa semua aspirasi yang warga sampaikan semua sudah menjadi catatan kami untuk di sampaikan kepada pemerintah provinsi Sulut.

“Memang juga tadi ada aspirasi yang masuk banyak menjadi kewenangan kabupaten namun tetap kami akan sampaikan kepada pemerintah untuk diperjuangkan sesuai dengan kewenangan DPRD itu sendiri,” Jelas Aleg Dapil BMR itu.

“Selain itu juga memang ada aspirasi yang masuk di desa tungoi 1, ini diluar mitra kerja kami di komisi IV DPRD Sulut, namun karena Fraksi Nasdem memiliki 9 kursi di DPRD sulut yang terdistribusi di semua komisi maka kami juga akan perjuangkan melalui lintas komisi,”

 

(dvd)*##

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.