Mopait Gelar Festival Budaya

0
630

 

2

TOTABUNEWS, Lolayan “Kita patut bersyukur karena memiliki warisan budaya, sebab itulah yang membedakan kita orang timur dan orang barat”

Itulah sepenggal lirik arti yang dibawakan oleh salah satu peserta pada saat kontes panggung festival dana-dana, seorang peserta yang memakai baju adat dan menggunakankan gamus (alat musik tradsional.red) mengiringi suasana festival tersebut.

Pada minggu (01/08) malam, di Desa mopait kecamatan lolayan menggelar kegiatan festival budaya yang bekerjasama antara sanggar seni mokosambe mopait dengan dinas kebudayan dan parawisata sulawesi utara (Sulut). Kegiatan festival budaya tersebut mengangkat sisi tradisi Bolaang Mongondow (Bolmong) yakni dana-dana. Dalam kegiatan tersebut turut hadir pula kepala bidang budaya sulawesi utara (sulut), kepala bidang budaya kotamobagu.
3

Kegiatan tersebut diikuti oleh 19 tim yang tersebar di wilayah bolaang mongondow raya. Camat lolayan melalui Sekretaris camat (sekcam) dalam sambutanya mengatakan, kebudayaan dan tradisi di bolaang mongondow terutuama tarian tradisionala ini perlu dilestarikana sebab tradisi merupakan jati diri warga bolaang mongondow.

“saya sangat mendukung kegiatan festival ini karena sebagai sarana mengembangkan potensi seni kepada masyarakat bolmong, khususnya anak muda” Ucap sekcam.
1
Olehnya dirinya berterima kasih kepada pihak-pihak yang turut berpatisipasi sehingga terlaksananya kegiatan tersebut. “saya berharap kegiatan ini jangan cuman sampai disini, harus perlu disosialisasikan agar pesertanya lebih banya lagi” harapnya

Kegiatan yang diketuai oleh anak muda berprestasi Satria Mandala Putra itu berjalan sukses dan meriah. (Muslim Paputungan)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.