Perjalanan Karir Sam Sachrul Mamonto, Anak Petani Yang Kini Jadi Bupati

0
16203
Sam Sachrul Mamonto bersama istri

TNews, POLITIK – Siapa sangka seorang anak petani bisa menduduki kursi top eksekutif Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Dia adalah Sam Sachrul Mamonto. Pada Jumat 26 Februari 2021 kemarin, sosok yang biasa disapa Papa Icat oleh masyarakat Boltim ini, dilantik sebagai Bupati Kabupaten Boltim periode 2021 – 2024 oleh Gubernur Sulut. Ia dilantik bersama pendampingnya, Wakil Bupati Boltim Oskar Manoppo.

Sachrul Mamonto anak petani yang kini jadi Bupati

Berikut ini sekilas profil dan perjalanan karir Sam Sachrul Mamonto hingga menjadi seorang Bupati.

Sam Sachrul Mamonto lahir di Desa Modayag 16 Desember 1973 merupakan alumni STIKOM Manado tahun 1996.

Sachrul awalnya bekerja sebagai wartawan di Harian Posko Manado tahun 20001-2007. Kemudian dia menjadi Redaktur Eksekutif di Harian Tribun Totabuan/Radar Bolmong 2008-2012, karena di tahun yang sama dia juga menjabat Ketua KPU Bolaang Mongondow.

Karir politiknya menanjak. Terpilih menjadi Ketua PAN Boltim tahun 2012, Sachrul lantas terpilih menjadi anggota DPRD pada Pileg 2014 dan ia dilantik menjadi Ketua DPRD di tahun yang sama.

Tahun 2015 Sachrul memilih mundur sebagai Ketua DPRD Boltim dan memilih ikut Pilkada sebagai calon bupati. Namun ada Pilkada 2015 tersebut, Ia yang saat itu bepasangan dengan Medy Lensun belum bernasib baik. Niatnya untuk memimpin Boltim, masih tertunda.

Pada Tahun 2018, Sachrul duduk menjadi anggota Dewan Komisaris Bank Sulut-Go. Lantas ia mundur dan menjadi Direktur Gadasera Bolmong sebelum memilih ikut lagi dalam Pilkada serentak 2020.

Kemudian pada Pilkada Boltim 2020 Sachrul diminta oleh masyarakat Boltim untuk beratarung. Kali ini Sachrul berpasangan dengan Birokrat handal yang sudah teruji mengelola administrasi keuangan Pemda Boltim dengan baik, hingga Pemda Boltim bekali kali meraih penghargaan WTP dari BPK RI, dia adalah mantan Kepala DPPKAD Boltim Oskar Manoppo.

Nasib baik bagi pasangan ini (SSM-OPPO), hingga memenangkan Pilkada Boltim 2020, dan akhirnya dilantik sebagai Bupati dan wakil Bupati Boltim periode 2021 – 2024.

Profil

Nama: Sam Sachrul Mamonto

Lahir: Modayag 16 Desember 1973

Alamat: Desa Modayag II, Kecamatan Modayag, Kabupaten Boltim

Istri: Seska Elfira Budiman (Saat ini anggota DPRD Boltim)

Anak:2

Pendidikan

SD : SDN Inpres Modayag 1980 sampai 1986

SMP: STN Negeri Kotamobagu 1986 sampai 1989

SMA: SMA 4 Manado 1989 sampai 1992

S1: STIKOM Manado 1996 sampai 2000

Organisasi

-Bendahara Organisasi Persatuan Wartawan Indonesia pada 2004- 2006.

-Ketua Pemuda Mamonto BMR 2010-2017

-Koordinator Humas Persidium Pemekaran Boltim 2010-2013

-Wakil Sekretaris Persidium Pemekaran BMR 2012 hingga sekarang.

-Ketua DPD PAN Boltim 2012- 2015

-Wakil Ketua Palang Merah Indonesia pada 2015- 2020.

Riwayat Pekerjaan

-Wartawan di Harian Posko Manado pada 2001-2007

-Redaktur Eksekutif Tribun Totabuan/Radar Bolmong 2008- 2012

-Ketua Komisi Pemilihan Umum Bolmong 2009 hingga 2012

-Ketua DPRD Boltim 2014- 2015

-Anggota Dewan Komisaris Bank SulutGo 2016- 2018

-Direktur PD Gadasera Bolmong 2018.

-Bupati Boltim periode 2021 – 2024

 

Peliput : Konni Balamba

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.