Dewan Sorot PNS Bolmut Sering Pulkam

0
294
ilustrasi PNS

TOTABUANEWS, BOLMUT Banyaknya pegawai negeri sipil (PNS), yang sering pulang kampung (Pulkam) menjelang hari sabtu dan minggu menjadi sorotan warga. Ironisnya, meski sering hal ini diingatkan oleh pemerintah kabupaten namun para pegawai yang berdomisili di luar daerah sepertinya tidak mengindahkan.

“Sebaiknya jika ingin pulkam, segala fasilitas milik Bolmut seperti kenderaan dinas jangan dibawa serta, sebab itu merugikan daerah kita,” ujar Arifin Bung Bolota.

Menurut Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Drs Salim Bin Abdulah, jika ingin mengabdi disatu daarah, harus menetap didaerah itu. Jangan sering pulang kampung apalagi para Pejabat.

“Saya melihat banyak mobil dinas menjelang hari Jumat hingga hari Minggu DB-H berkeliaran diluar daerah, padahal sewaktu-waktu mereka dibutuhkan oleh masyarakat. Selain itu, dengan menetapnya mereka (PNS, CPNS) di Bolmut, perputaran ekonomi kita akan membaik,” tutur Ami Un Sapaan Akrabnya.

Tim Totabuanews

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.