TOTABUANEWS, BOLMONG – Meski sudah ada lampu hijau dari Ketua DPD PDIP Sulut Olly Dondokambey, kalau PDIP akan mengusung figur lain di sebagai calon bupati (Cabup) di Pilkada Bolmong 2017 mendatang, namun rupanya DPC PDIP Bolmong masih tetap ngotot mengusung Ketua DPC Yanni Tuuk sebagai Cabup. Hal itu, diakui Sekretaris DPC PDIP Bolmong Mas’ud Lauma saat dikonfirmasi kemarin.
Ia mengatakan, itu sesuai hasil keputusan internal partai
“Sampai hari ini yang siap itu pak Yani tuuk, tinggal menunggu keputusan dari pusat beliau akan papan satu atau papan dua,” kata Lauma.
Bahkan Lauma menyebutkan, PDIP Bolmong tidak akan membuka pendaftaran bagi non kader. “Kami tidak akan buka pendaftaran external partai, karena aturan pusat harus dari kader dan itu sudah menjadi komitmen bersama,” ungkapnya.
Ditambahkan Lauma untuk kader PDI-P di Bolmong sudah siap memenangkan ketua DPC Bolmong untuk bertarung memperbutkan orang nomor satu daerah. “Pengurus dan simpatisan PDI-P siap dan mendukung Yanni Tuuk untuk maju di Pilkada Bolmong, kami akan kerja keras di Pilkada Bolmong 2017,” tegasnya.