Konflik Internal F-KR Dekot Kotamobagu, PKB Sebut Sek DPC Hanura Gagal Paham

0
252

TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Konflik internal Fraksi Kebangkitan Rakyat (F-KR) DPRD Kota Kotamobagu bergulir. Disebut tak komitmen oleh rekan fraksi yakni Partai Hanura, Sekretaris DPC PKB Kotamobagu Dani Iqbal Mokoginta geram.

Kepada TOTABUANEWS, aleg dapil Kotamobagu Utara ini menegaskan kalau sekretaris DPC Hanura Teny Pudul gagal paham. “Bahwa soal pergantian ketua fraksi itu sudah urusannya ketua-ketua DPC kecuali hanya reposisi dan distribusi personil di alat kelengkapan DPR, itu cukup ketua dan sekretaris fraksi yang bertanda tangan dalam surat pengusulan,” ujar Dani.

Lanjut Dani, hal ini harus clear dari sisi urut-urutan administrasinya biar tidak keliru. “Sampai hari ini PKB kotamobagu tetap komitmen terkait pembagian kepemimpinan fraksi yang 2,5 tahun, dan justru kami mengacu pada pembicaraan awal bahwa hanura memimpin Fraksi 2,5 tahun pertama dan tidak ada pergantian walaupun secara internal hanura,” tambahnya.

Ia mengatakan, hal ini bukan tidak bisa tapi harus dibicarakan lebih dulu diinternal fraksi gabungan (baca; Rapat fraksi). “Sementara ini tidak pernah dilakukan. Hanura harus faham hal ini, karena ini terkait dengan etika fraksi gabungan,” katanya.

Lanjutnya lagi, PKB tidak pernah mengintervensi kebijakan Hanura secara internal apalagi disebut tidak komitmen. “Saya fikir orang yang menyebut PKB tidak komitmen, ini orang yang tidak faham alur internal di fraksi kebangkitan rakyat,” tutup Dani.

 

Konni Balamba

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.