La Liga Spanyol 18 Maret 2017: Live Streaming Athletic Bilbao vs Real Madrid, Prediksi & Prakiraan Pemain

0
8008
La Liga Spanyol 18 Maret 2017: Live Streaming Athletic Bilbao vs Real Madrid, Prediksi & Prakiraan Pemain

TOTABUANEWS.COM – Real Madrid akan menghadapi pertandingan penting di La Liga saat berkunjung ke markas Athletic Bilbao, Sabtu 18 maret 2017 malam. Los Blancos ingin meraup tiga poin agar bisa terus mempertahankan tempatnya di puncak klasemen.

Laga tersebut akan dimulai pada pukul 22:15 WIB. Anda bisa menonton laga tersebut secara online melalui Live Streaming Athletic Bilbao vs Real Madrid pada link berikut ini.

KLIK LINK UNTUK MENONTON LIVE STREAMING

Madrid baru saja merebut kembali posisi puncak dari tangan Barcelona pada pekan kemarin setelah mengalahkan Real Betis dengan skor 2-1. Sementara itu pada saat yang sama sang rival bebuyutan takluk dalam kunjungan ke markas Deportivo La Coruna.

Oleh karena itu, Madrid tak mau membuang poin di San Mames agar bisa berada di puncak klasemen lebih lama. Kemenangan di markas Bilbao menjadi harga mati buat Cristiano Ronaldo dkk yang ingin mewujudkan ambisi meraih gelar juara La Liga pada akhir musim.

Dalam kunjungannya kali ini, Zinedine Zidane kemungkinan tidak bisa diperkuat oleh Raphael Varane dan Pepe karena kondisinya belum cukup fit. Namun, posisi Varane bisa digantikan oleh Nacho yang akan berduet dengan sang kapten Sergio Ramos di lini belakang.

Kabar baiknya, Gareth Bale sudah bisa kembali dimainkan setelah menjalani hukuman dua pertandingan. Pemain Wales itu bisa menyempurnakan formasi trio BBC yang selalu menjadi andalan lini depan Los Blancos.

Beralih ke tim tuan rumah, Bilbao yang berada di posisi ketujuh tentu saja berharap bisa mempersembahkan kemenangan di depan pendukungnya sendiri. Skuat asuhan Ernesto Valverde juga tengah berada dalam kondisi yang bagus setelah meraih dua kemenangan beruntun di pentas La Liga atas Malaga dan Real Sociedad.

Meskipun begitu, Valverde tidak bisa menurunkan Mikel San Jose karena suspensi sedangkan Sabin Merino mengalami cedera. Namun, Ander Iturraspe siap dimainkan sejak menit awal untuk mengisi posisi yang ditinggalkan San Jose.

Perkiraan Susunan Pemain
Athletic Bilbao (4-2-3-1): Kepa; Marcos, Laporte, Alvarez, Balenziaga; Etzebarria, Iturraspe; Williams, Garcia, Muniain; Aduriz.

Real Madrid (4-3-3): Navas; Marcelo, Nacho, Ramos, Carvajal; Kroos, Casemiro, Modric; Ronaldo, Benzema, Bale.

Statistik Kedua Tim
Head to Head

24/10/16 Real Madrid 2 – 1 Athletic Bilbao (La Liga)
13/02/16 Real Madrid 4 – 2 Athletic Bilbao (La Liga)
24/09/15 Athletic Bilbao 1 – 2 Real Madrid (La Liga)
08/03/15 Athletic Bilbao 1 – 0 Real Madrid (La Liga)
06/10/14 Real Madrid 5 – 0 Athletic Bilbao (La Liga)
03/02/14 Athletic Bilbao 1 – 1 Real Madrid (La Liga)
01/09/13 Real Madrid 3 – 1 Athletic Bilbao (La Liga)

Lima Pertandingan Terakhir Athletic Bilbao
24/02/17 APOEL 2 – 0 Athletic Bilbao (Liga Europa)
27/02/17 Athletic Bilbao 3 – 1 Granada (La Liga)
03/03/17 Sevilla 1 – 0 Athletic Bilbao (La Liga)
06/03/17 Athletic Bilbao 1 – 0 Malaga (La Liga)
12/03/17 Real Sociedad 0 – 2 Athletic Bilbao (La Liga)

Lima Pertandingan Terakhir Real Madrid
27/02/17 Villarreal 2 – 3 Real Madrid (La Liga)
02/03/17 Real Madrid 3 – 3 Las Palmas (La Liga)
04/03/17 Eibar 1 – 4 Real Madrid (La Liga)
08/03/17 Napoli 1 – 3 Real Madrid (UCL)
13/03/17 Real Madrid 2 – 1 Real Betis (La Liga)

Prediksi Skor
Real Madrid tentu mengincar tiga poin saat berkunjung ke markas Athletic Bilbao. Tim tamu bertekad menaklukkan San Mames agar bisa mempertahankan posisi puncak klasemen La Liga dari kejaran sang rival Barcelona.

Dalam pertandingan terakhir kedua tim, Madrid berhasil mengalahkan Bilbao dengan skor 2-1 pada pertemuan pertama di Santiago Bernabeu. Dengan kualitas pemain yang lebih baik, pasukan Zinedine Zidane dipercaya bisa meraih kemenangan dalam lawatannya kali ini.

Diprediksi laga ini akan dimenangkan oleh tim tamu Real Madrid dengan skor akhir 2-1.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.