Berantas Togel, Aktivis: Jangan Sampai Polisi ‘Masuk Angin’

0
141
Berantas Togel, Aktivis: Jangan Sampai Polisi ‘Masuk Angin’
Yogie Farlin Mokoagow

TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Kembali maraknya praktek judi togel di wilayah Bolaang Mongondow Raya (BMR), membuat aktivis Bolmong Raya angkat bicara.

Kepada TOTABUANEWS, Ketua Komisariat HMI STIMIK Multicom sekaligus ketua BEM STIMIK Multicom Yogie Farlin Mokoagow menyebut, pihak Polres jangan hanya gertak sambal soal penanganan judi togel.

“Jangan hanya gertak saja, buktinya penanganan togel hanya pada beberapa bulan lalu. Akhir-akhir ini sudah tidak lagi padahal togel sudah mulai marak lagi,” kata Mokoagow.

Lanjut Yogie, jangan sampai Polisi ‘masuk angin’ soal togel. “Ya mudah-mudahan saja dalam pemberantasan judi togel, polisi tidak masuk angin,” tutupnya.

Diketahui sebelumnya, Kapolres Bolmong AKBP Faisol Wahyudi SIK melalui Kassubag Humas Saiful Tammu menegaskan tetap melakukan penertiban judi togel. “Polres tetap akan mentertibakan itu, dan tidak ada pandang bulu siapa pun bandarnya,” tegas Tammu.

Pihaknya pun saat ini kata Tammu, sedang menyelidiki siapa oknum bandar yang mesih beroperasi itu. “Kalau sudah ada lagi aktifitas togel, berarti ada bandar besar dibelakang,” tandas Tammu.

Konni Balamba

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.