Hal ini disampaikan Kepala BKPP, Sahaya Mokogina, pihaknya akan menelusuri kenapa siswa SD yang harusnya belajar di Sekolah tapi melakukan aksi. “Siapa yang mendalangi aksi Siswa siswa ini akan kami telusuri, tidak mungkin anak anak seperti ini sudah punya pemikiran untuk aksi,”kaya Sahaya belum lama ini.
Saat ditanyakan apakah pihaknya sudah mengantongi oknum oknum yang mendalangi aksi demo puluhan siswa SD itu, Sahaya belum bisa memastikan. Namun pihaknya menegaskan akan memberikan sanksi tegas “Jika dalam investigasi di ketahui ada ASN yang jadi dalang, dipastikan akan dikenakan sanksi,”terang Sahaya.
Adapun rencana pihaknya melakukan investigasi, Sahaya memastikan akan dilakukan secepatnya “Segera mungkin kita turunkan tim, dan pasti akan kita ketahui siapa di balik aksi demo itu,”pungkas Sahaya.
Perlu diketahui, Kamis (10/8/2017), puluhan siswa SD Negeri 1 Gogagoman mengelar aksi di depan lobi kantor Walikota Kotamobagu. Dari aksi tersebut meminta Kepala Sekolahnya untuk tidak diganti, dalam rollling yang dilaksanakan pada hari tersebut.