BKPP Kotamobagu Mulai Sosialisasikan Aplikasi SIAP ASN

0
186
TOTABUANEWS.COM, KOTAMOBAGU – Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kotamobagu, mulai mensosialisasikan aplikasi Sistem Informasi Penataan Aparatur Sipil Negara (SIAP-ASN), Selasa (28/11/2017).
Sosialisasi yang dibuka langsung oleh Kepala BKPP, Sahaya Mokoginta ini dihadiri perwakilan ASN ditiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kotamobagu, dan juga melibatkan instansi terkait dalam hal ini personil Data Center sebagai pemateri. Dalam acara teraebut menjadi pemateri yakni, Kepala Data Center, Rudy Yuanto Unu dan Programmer Data Center Surya Darma Saqti.
Menurut Sahaya Mokoginta, kegiatan ini digelar untuk lebih meningkatkan pengetahuan para ASN, bagimana kegunaan aplikasi tersebut.
“Ya saat ini kita baru tahap input data dan sosialisasi, terkait penerapan Aplikasi SIAP-ASN nantinya,” kata, Sahaya, Selasa (28/11/2017).
Kalau semuanya sudah rampung, Lanjutnya Sahaya Secepatnya akan dilaksanakan louncing.
 “Kita rampungkan dulu penginputan data,  rencana awal tahun 2018. pelatihan dan sosialisasi penggunaan Aplikasi SIAP-ASN Pemkot, dilaksanakan selama 4 hari. Dan Saya harapkan para peserta, lebih serius mengikuti kegiatan sosialisasi tersebut,” jelasnya.
Peliput: Gery Liangga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.