DPRD dan Pemkab Boltim Bahas Pembangunan 2018

0
41
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dan Pemkab Boltim membahas pembangunan pada 2018 di ruang rapat Sekretariat Daerah

ADVETORIAL, BOLTIM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dan Pemerintah Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) membahas pembangunan pada 2018 di ruang rapat Sekretariat Daerah, Selasa (9/1/2018).

“Ada beberapa program yang harus dikerjakan di tahun 2018 yakni pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan, pembangunan enam kantor SKPD, air bersih, serta sektor pariwisata,” ujar Bupati Boltim, Sehan Landjar.

Pertemuan Ketua DPRD dan Bupati Boltim Guna Membahas Kelanjutan 7 RANPERDA untuk kebutuhan Masyarakat di tahun 2018

Sehan yang didampingi Sekda Muhammad Assagaf dan Kepala BPKPD Oscar Manoppo mengatakan, program di atas harus dilaksanakan tahun ini, maka meminta tanggapan DPRD mengenai anggaran serta pelaksanaan kegiatan.

Sementara Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Marsaole Mamonto yang didampigi anggota Dewan lainnya mengatakan, akan selalu mendukung program eksekutif, asalkan untuk kepentingan masyarakat.

“Apapun program Pemerintah Daerah, DPRD siap mendukung terlebih masalah infrastruktur, sebab itu kebutuhan masyarakat paling penting,” ujar Marsaole Mamonto.

Lanjutnya, tahun 2018, pembangunan dan kebutuhan masyarakat, harus didahulukan. Contoh air bersih. Maka eksekutif segera lakukan perencanaan, DPRD siap mendukung.

 

Tim Totabuanews

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.