Wujudkan Pesona Hutan Mangrove, DLH Bolmong Gandeng PLN

0
52

TNews, BOLMONG –  Untuk mengembalikan kelestarian lingkungan di kawasan Hutan Mangrove, Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), bakal menggelar kegiatan konservasi  kawasan hutan mangrove disepanjang pesisir pantai di Desa Baturapa.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala DLH Bolmong, Abdul Letief, menurutnya demi mengembalikan kelestarian lingkungan pesisir serta habitat flora, fauna hutan mangrove dan laut, DLH akan menggelar konservasi kawasan dengan menanam 500 bibit pohon,”Ia benar, renancanya kami akan mengadakan penanaman pohon bulan ini, tujuannya agar tercipta ekosistem lingkungan di hutan magrove yang baik dan berdaya fungsi untuk kehidupan,”kata Latief.

Latief Melanjutkan, dalam program konservasi kawasan mangrove tersebut, pihaknya menggandeng instansi BUMN seperti PT PLN Persero UP3 Kotamobagu,”iya kami bekerjasama dengan PLN dalam program ini, kan sudah tugas kita semua untuk melestarikan lingkungan,”tandasnya

Latif berharap agar seluruh masyarakat ikut terlibat dalam program Konservasi Mangrove tersebut nantinya, “Untuk menjaga lingkungan di Bumi Totabuan ini perlu kerjasama dari semua elemen, untuk itu saya berharap nantinya kita semua dapat berpartisipasi dalam melestarikan lingkungan,”tutupnya

Yogi Mokoagow  

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.