TNews, MANADO — Keseriusan Bupati Minahasa Utara (Minut) Vonny Anneke Panambunan (VAP) untuk maju sebagai Gubernur Sulut dibuktikan dengan mendaftar di Partai Nasional Demokrat (NASDEM) Sulut, Senin (09/12/2019) di Kantor DPW NASDEM.
Diantar ratusan pendukungnya, Vonny Anneke Panambunan tiba di kantor DPW NASDEM sekitar pukul 10.45 WITA dengan menggunakan kendaraan bendi.
Setibanya, VAP diterima tim Tim Penjaringan Pilkada 2020 DPW Partai NASDEM diantaranya Nicko Tampi, Ivana Lee Kaligis, Peggy Rumambi sebagai wakil ketua tim penjaringan, Victor Mailangkay sebagai wakil ketua tim penjaringan, Edwin Assa sekretaris tim penjaringan dan Stenly Mewengkang.
Dalam proses pendaftaran, VAP ricecar sejumlah pertanyaan oleh Sekretaris Tim Penjaringan Edwin Assa, diantaranya soal komitmen VAP terhadap daerah dan NASDEM. “Pertama-tama harus kami katakan sesuai mekanisme partai, setiap bakal calon akan ditanyakan visi-misi setiap bakal calon menjadi tiga pertanyaan utama yakni mengenai komitmen dari bakal calon terhadap daerah, kemudian komitmen terhadap partai NASDEM dan soal aspek kepemimpinan, apakah ada problem yang terjadi selama ini dan apa solusi yang akan diberikan bakal calon,” tanya Edwin Assa.
Menjawab itu, VAP kepada tim penjaringan mengatakan, jika Tuhan berkenan untuk dirinya menjadi Calon Gubernur dari NASDEM, akan memberikan yang terbaik untuk Sulut. “Salah satu prioritas saya di Sulut soal kesejahteraan dari sisi pertanian, saya akan berusaha dengan doa agar supaya harga kopra dan cengkih bisa naik dan petani bisa sejahtera,” ungkap VAP.
Dilanjutkannya, terkait komitmen terhadap NASDEM, sebagai kader dirinya akan semakin membesarkan partai. “Saya ingin NASDEM Sulut akan lebih besar nantinya,” aku VAP.
Di akhir pernyataannya, VAP mengakui jika tidak takun dengan kekuatan besar yang akan dihadapinya. “Kalau Tuhan berkenan untuk saya jadi calon Gubernur, saya tidak akan takut melawan siapapun. Saya hanya takut Tuhan,” ujar VAP disambut sorakan pendukungnya.
Sumber : BeritaManado