Pemkab Bolmut Siap Ikuti Lomba Era New Normal

oleh -102 Dilihat
Abdul Nazarudin Maloho

Tnews, BOLMUT– Pemerintah Kabupaten (Pemkab), Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), menyatakan siap mengikuti lomba inovasi daerah dalam rangka penyiapan tatanan era new normal produktif dan aman Covid-19. Lomba yang diadakan Kementerian Dalam Negeri.

Hal ini disampaikan langsung Kepala Badan Perencanaan Penelitian dan Pembangunan (Bapelitbang) Kabupaten Bolmut, Abdul Nazarudin Maloho, S.Pd, M.Si, saat ditemui diruangan kerjanya Selasa, (09/06/2020).

Menurutnya persiapan mengikuti lomba sudah siap dilaksanakan.“Kami telah rapat persiapan beberapa sector dan kriteria terkait pembuatan vidio untuk lomba inovasi tersebut. Di antaranya, pasar tradisional, pasar modern seperti minimarket , restoran, hotel, pelayanan terpadu satu pintu, tempat wisata dan transportasi umum yang sesuai dengan protokol kesehatan atau protokol pencegahan Covid-19,” ujar Maloho.

Disampaikan Maloho, adapun kriteria pembuatan video Inovasi tersebut di antaranya, sesuai protokol Covid-19, aplikatif atau replikasi, strong idea atau kreativitas serta kerja sama atau kolaborasi.

“Lomba ini mengikutsertakan seluruh pemerintah daerah, baik kabupaten/kota, maupun provinsi di Indonesia. Tujuannya, mendorong gerakan nasional untuk membuat dan melaksanakan protokol Covid-19,”kata Maloho.

Ditambahkan Maloho, dirinya optimis Kabupaten Bolmut, akan mendapatkan juara dalam lomba inovasi tatanan normal baru. Pemenang lomba Inovasi tersebut akan mendapatkan hadiah dari Kemendagri RI sebesar Rp 3 Miliar.

“Tanggal 15 Juni 2020 ini, batas pengiriman video ke Kemendagri dan  Pemenang lomba juga berarti masuk dalam kategori daerah yang paham serta mampu menerapkan protokol dan simulasi kesehatan COVID-19 dengan baik,” pungkasnya.

 

Uphik Mando

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *