Bupati Bolmut Kukuhkan Anggota Paskibraka, Tahun Ini Jumlahnya Hanya 6 Orang

0
105

TNews, BOLMUT– Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Drs.Hi.Depri Pontoh, resmi mengukuhkan dan melantik 6 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat kabupaten untuk menjalankan tugas pengibaran bendera Merah Putih, pada detik-detik Proklamasi pada 17 Agustus 2020. Pengukuhan tersebut berlangsung di halaman Kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmut Minggu, (16/8/2020).

Bupati Bolmut pembina upacara pengukuhan anggota Paskibraka Tahun 2020, membacakan pernyataan pengukuhan para pelajar tersebut sebagai anggota Paskibraka sekaligus mendoakan kelancaran dalam pelaksanaan tugas. “Dengan memohon ridho Tuhan Yang Maha Esa, pada hari ini saya mengukuhkan saudara-saudara sebagai Pasukan Pengibar Bendera pada tanggal 17 Agustus 2020,” ujar Bupati Bolmut.

Disampaikan Bupati Bolmut pengukuhan Paskibraka dan upacara HUT RI Ke-75 Republik Indonesia tahun ini, berbeda dari tahun-tahun sebelumnya,  kali ini digelar secara terbatas dengan mengutamakan keselamatan dan kenyamanan masyarakat dari pandemi Covid-19.

“Anggota Paskibraka yang dikukuhkan tahun ini hanya berjumlah 6 orang anggota Paskibraka.Dimana 3 orang betugas pada pengibaran bendera dan 3 orang lainnya penurunan bendera,”kata Bupati Bolmut.

Ditambahkan Bupati Bolmmut, selamat kepada siswa/siswi yang menjadi bagian dari Paskibra dan berharap pelaksanaan pengibaran dan penurunan bendera merah putih pada 17 Agustus 2020 nanti berjalan lancar.

“Teruslah bersemangat, kibarkan bendera merah putih dan bersama kita hormati lambang negara tersebut. Semoga, kedepan anak-anak Paskibraka Kabupaten Bolmut, menjadi garda terdepan menjaga kedaulatan NKRI,” harapnya.

Acara dihadiri oleh, Wakil Bupati Bolmut Drs Hi Amin Lasena, M.AP, Seketaris Daerah Dr.Drs.Hi.Asripan Nani, M.SI, Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Bolmut Moch. Riza Wisnu Wardan, SH. M.Hum, Kapolres Bolmut AKBP Eko Kurniawan, dan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Pemkab Bolmut.

Nama 6 Orang Anggota Paskibraka Kabupaten Bolmut Tahun 2020:

1.David Ravid
2. Arinda Sukma Lamalaka
3. Wahyu Putra Datukramat
4. Fergiawan Khristanto Goma
5. Niken Ayu Patmpo
6. Fajirin Kohogia

Uphik Mando

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.