Pilwako Manado: Jawab Keluh Kesah Masyarakat, Ini Program Julyeta Runtuwene – Harley Mangindaan

0
107

TNews, MANADO — Calon Wakil Wali Kota Manado Dr Harley Alfredo Benfica Mangindaan SE MSM ditemani istri tercinta Seyla Sichilia Kudati ST MM melakukan dialog tatap muka dengan masyarakat di dua Kecamatan, Rabu (7/10/2020).

Dialog tatap muka dengan masyarakat yang dilaksanakan oleh pasangan dengan jargon PAHAM ini di Wenang dan Calaca, tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19.

Dr Harley Mangindaan merupakan pasangan calon dari Prof Dr Julyeta Paulina Amelia Runtuwene MS pada Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Manado 2020.

Putra kesayangan mantan Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Letnan Jenderal TNI (Purn) Evert Ernest Mangindaan SIP, saat berdialog dengan masyarakat tampak begitu akrab dan tak segan-segan menanyakan apa yang menjadi keluhan masyarakat selama ini.

Dialog berjalan begitu aktif sebab masyarakat yang hadir banyak memberikan masukan serta mengungkapkan apa yang menjadi kebutuhan di setiap Kelurahan.

Prof Julyeta Runtuwene sempat melakukan kunjungan dan berasama-sama dengan Harley Mangindaan berdialog dengan masyarakat di Wenang.

Calon Wakil Wali Kota Manado Harley Mangindaan menanggapi dan menjawab apa menjadi masukan serta keluh kesah masyarakat lewat 25 program PAHAM.

“PAHAM memiliki 25 program yang akan diwujudkan ketika masyarakat mendukung dan Tuhan mengijinkan PAHAM menjadi pemenang pada Pilwalkot 9 Desember 2020 mendatang,” kata Bang Ai sapaan akrab Harley Mangindaan.

Lebih lanjut, Harley Mangindaan mengatakan dalam 25 program kerja PAHAM, sudah dapat menjawab apa yang menjadi kebutuhan masyarakat saat ini.

“Ada beberapa program dari PAHAM, sudah pernah dijalankan sewaktu saya menjabat sebagai Wakil Wali Kota Manado mendampingi Wali Kota Vicky Lumentut di periode 2010 hingga 2015,” ungkap Ai Mangindaan.

Harley Mangindaan menambahkan pertanyaan yang sering ditanyakan mayarakat yakni mengenai dana lansia, bantuan untuk kelompok usaha kecil menengah (UKM), bantuan pendidikan dan pembebasan retribusi pasar serta sampah.

“Jika dibaca dalam 25 program PAHAM semua telah disusun berdasarkan kebutuhan dari masyarakat, contohnya seperti peningkatan dana lansia, bantuan akan diberikan kepada UKM, bantuan dana pendidikan hingga S3 dan pembebasan retribusi sampah bagi warga kurang mampu serta pembebasan retribusi pasar bagi pedagang pasar tradisional,” jelas Bang Ai.

 

Sumber: detik.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.