Didampingi Kadis Kominfo, Bupati Boltim dan Wali Kota Tatong Bara Tinjau Lokasi Kebakaran Mapolres Kotamobagu

0
405
Bupati Boltim besama wali kota Kotamobagu, wakil ketua DPRD Kotamobagu dan kepala dinas Kominfo Boltim saat meninjau Mapolres Kotamobagu yang terbakar

TNews, KOTAMOBAGU – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto S.Sos M.Si Kamis 03 Maret 2022 pagi meninjau kondisi bangunan polres yang dilalap si jago merah.

Dalam pantauan saat meninjau lokasi, Bupati juga turut bersama wali kota Kotamobagu Ir Hj Tatonng Bara dan wakil ketua DPRD Kotamobagu Herdy Korompot. Selain itu, Bupati didampingi kepala Dinas Kominfo Boltim Khaeruddin Mamonto.

Kepada sejumlah awak media Bupati menuturkan, tentunya sebagai sahabat sudah sepatutnya memberikan support kepada Kapolres AKBP Irham Halid SIK.

BACA JUGA : Mapolres Kotamobagu Terbakar, Diduga Korsleting Kabel Listrik

“Beliau sahabat saya, dan juga sebagai mantan Kapolres Boltim, sudah sewajarnya saya datang memberikan sopport kepada beliau yang pagi tadi mendapat cobaan dari Allah SWT,” ujar Sachrul.

Bupati juga mengatakan, pihaknya akan melihat apa yang akan nanti perlu dibantu untuk polres Kotamobagu.

“Tentu sebagai sesama forkopimda ada kepedulian untuk membantu sesama, apalagi pak kapolres merupakan bagian dari keluarga Kabupaten Boltim,” ujar Sachrul.

BACA JUGA : UPDATE KEBAKARAN MAPOLRES KOTAMOBAGU : Tak Ada Korban Jiwa dan Seluruh Tahanan Aman

Sementara itu Kapolres Boltim menuturkan, untuk dugaan sementra penyebab kebakaran akibat korsleting arus listrik.

“Itu baru dugaan sementra. Saat ini, forensik polda sulut sudah dalam perjalanan menuju kemari untuk memastikan sesungguhnya penyebab kebakaran,” singkat Kapolres. (Kon/TNews)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.