TNews, SULUT – Momentum Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan Repoblik Indonesia ke 77 yang dirayakan 17 Agustus 2022 hari ini, memiliki makna tersendiri bagi Anggota DPRD Sulut Inggried JNN Sondakh, karena kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven OE Kandouw mampu melakukan berbagai terobosan yang membawa kita bisa pulih dari pandemi covid 19 meskipun belum secara menyeluruh
“Dalam pandangan saya pribadi meskipun belum sempurna, tapi ada banyak hal baik dari kebijakan OD-SK yang sudah dilakukan dan itu dapat dinikmati oleh masyarakat” ungkap Sondakh.
Politisi partai Golkar yang saat ini duduk sebagai Anggota DPRD Sulut asal daerah pemilihan Minahasa – Tomohon mengatakan kado Kemerdekaan yang dipersembahkan oleh founding father pejuang kemerdekaan, yang kita nikmati, patut diapresiasi karena Pemerintah bersama DPRD dapat melakukan hal baik yang tujuannya untuk menjadikan rakyat tidak terpuruk dengan situasi perekonomian dunia yang saat ini tidak stabil. “Mari kita jadikan semangat kemerdekaan ke 77 yang mengangkat tema Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat, sebagai motivasi bersatu padu menyatukan potensi dalam menjaga derap langkah dan tetap mendorong agar kita semua mampu bertahan dari gejolak perekonomian global dengan tetap menjaga mata rantai distribusi barang dan jasa juga kestabilan harga untuk pemenuhan kebutuhan pokok sehari- hari,” kata Sondakh
Dalam pandangan walaupun belum sempurna ada banyak hal baik yang sudah dilakukan oleh Pemerintah OD-SK yakni pinjaman PEN di daerah lain tidak ada pertumbuhan tapi di Sulut begitu terasa. Sehingga apresiasi yang diberikan berdasarkan parameter dan harapan sebagai wakil rakyat kita secara bersama – sama mengisi kemerdekaan dengan melakukan perbaikan dihal yang lebih terukur.
Reporter : Sheraa Umboh