TNews, SULUT – Dalam dinamika politik yang semakin memanas menjelang Pemilihan Gubernur Sulawesi Utara 2024, Alfian Daini, ketua Tim Independent Elly Lasut, dengan tegas menyatakan dukungan penuh terhadap langkah politik Conny Rumondor, untuk mendaftarkan diri sebagai calon wakil gubernur (Cawagub) di Partai Demokrat.
BACA JUGA : Daftar di Demokrat, Conny Rumondor Peluang Dampingi E2L
“Ibu Conny adalah pimpinan partai Gerindra dan ketika beliau punya hajat politik, itu sah-sah saja. Ada politisi yang tidak punya modal kursi di DPRD saja, punya semangat untuk maju di Pilgub Sulut, apalagi beliau yang punya modal kursi dan pimpinan partai, sangat logis dan langkah yang tepat menurut kami,” ujar Alfian Daini, menekankan bahwa Conny memiliki modal politik yang kuat dan legitimasi yang jelas untuk maju.
Lebih lanjut, Alfian menyebut langkah Conny mendaftarkan diri di berbagai partai politik sebagai strategi cerdas yang menunjukkan kecakapan dan visinya dalam berpolitik.
“Menanggapi bahwa beliau punya keinginan daftar di beberapa parpol termasuk partai Demokrat, itu langkah politik yang canggih yang dilakukan Ibu Conny. Saya yakin partai-partai politik akan membuka pintu siapa saja yang akan mendaftarkan diri sebagai bakal calon. Di dalam politik, semua kemungkinan bisa saja terjadi,” tegasnya.
Conny Rumondor, dengan semangat dan strategi yang matang, semakin memperlihatkan dirinya sebagai calon pemimpin visioner yang siap membawa perubahan positif bagi Sulawesi Utara. Koalisi besar dan dukungan luas dari masyarakat menjadi kunci dalam perjuangannya menuju Pilgub 2024.
Kehadirannya di berbagai partai politik menunjukkan keseriusannya dalam membangun aliansi kuat yang akan memperkuat posisinya sebagai calon gubernur yang layak dan berpotensi besar untuk memimpin provinsi ini ke arah yang lebih baik.
(KONNI BALAMBA)