Langkah Strategis Menuju Bisnis Berkelanjutan dan Transparan di Industri Beton Pracetak Nasional
PT Wijaya Karya Beton Tbk (WIKA Beton) memperoleh Sertifikat ISO 37001:2016 atas penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP), yang menjadi bukti nyata komitmen Perseroan dalam memperkuat budaya integritas dan tata kelola yang bersih di seluruh tingkatan organisasi.
“Perolehan sertifikat ISO 37001:2016 merupakan tonggak penting dalam perjalanan budaya integritas di WIKA Beton. Namun yang lebih utama, ini menjadi standar tanggung jawab bersama untuk terus menjaga serta menerapkannya secara konsisten dalam seluruh kegiatan perusahaan,” ungkap Yushadi, Sekretaris Perusahaan.
Inisiatif ini juga sejalan dengan nilai-nilai ESG (Environmental, Social, and Governance) yang menjadi bagian dari strategi Perseroan dalam membangun bisnis yang berkelanjutan. Penerapan Sistem Manajemen Anti Pnyuapan (SMAP) menunjukkan komitmen WIKA Beton dalam mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs), khususnya SDG 16: Perdamaian, Keadilan, dan Kelembagaan yang Tangguh.
Dengan pencapaian ini, WIKA Beton tidak hanya mempertegas posisinya sebagai pelopor industri beton pracetak nasional, namun juga sebagai korporasi yang menjunjung tinggi nilai integritas, transparansi, dan tanggung jawab sosial dalam setiap pengambilan keputusan bisnis.
Company Profile WIKA Beton
Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES
