Yan Bastian Direktur Indomaret Tewas dalam Kecelakan

0
153

TNews, NASIONAL – Direktur PT Indomarco Prismatama (Indomaret) Yan Bastian meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan di Tol Cipularang arah Jakarta pada Sabtu (16/10). Kabar tersebut dibenarkan oleh Marketing Director PT Indomarco Prismatama Wiwiek Yusuf.

“Betul (Yan Bastian meninggal),” kata Wiwiek kepada detikcom, Minggu (17/10/2021).

Wiwiek pun menyampaikan rasa dukacita yang mendalam atas meninggalnya Yan Bastian dalam kecelakaan di Tol Cipularang.

“Kami semua berduka mendalam atas kepergian beliau,” katanya.

Untuk diketahui, truk kontainer terguling di Km 91 Tol Cipularang arah Jakarta menimpa mobil SUV Hyundai. Seluruh penumpang yang berada di dalam mobil Hyundai itu menjadi korban.

Total ada delapan orang di dalam mobil. Satu orang tewas, yakni pengemudi, dan tujuh lainnya mengalami luka-luka. Korban merupakan satu keluarga yang diketahui beralamat di Serpong, Kabupaten Tangerang Selatan.

“Di Hyundai delapan orang, pengemudinya yang meninggal, lainnya luka ringan dibawa ke RS Abdul Radjak. Mereka satu keluarga: mertua, anak, dan cucu,” kata Kanit Laka Satlantas Polres Purwakarta Ipda Jamal Nasir saat dihubungi detikcom, Sabtu (16/10/2021).

Akibat kejadian ini, sopir truk diamankan ke kantor polisi untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

“Iya (diamankan),” kata Jamal.

Jamal mengatakan, sebelum terguling, truk membawa peti kemas itu sempat oleng. Truk kemudian terbanting ke kanan dan menimpa Hyundai yang ada di sampingnya di Tol Cipularang.

“Mobil (jenis) SUV tertimpa kontainer. Kontainer oleng, kemudian banting kanan dan terguling ke kendaraan di samping, itu ada Hyundai itu tertimpa,” ujarnya.

Kecelakaan itu sebelumnya terjadi pada Sabtu (16/10) pukul 17.25 WIB. Proses penanganan berlangsung selama 3 jam dan selesai pukul 22.00 WIB.

Sumber : Detik.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.