Bupati Minsel FDW Buka Kegiatan Fokus Group Discussion

0
31

TNews,Minsel-Bupati Minahasa Selatan, Franky Donny Wongkar, SH membuka kegiatan Fokus Group Discussion (FGD) dalam rangka Dies Natalis Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) KE-61.


Pelaksanaan Fokus Group Discussion tersebut bertempat di Ruang Rapat Lantai 4 Kantor Bupati Minahasa Selatan pada Rabu, 26 April 2023 dengan tema “Demokrasi di Tangan Generasi Muda”, yang juga dirangkaikan dengan ibadah Syukur Dies Natalis Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) KE-61.

Wakil Bupati Minahasa Selatan Bpk. Pdt. Petra Yani Rembang juga ikut menghadiri diskusi FGD GAMKI tersebut.

Bupati Minahasa Selatan Franky Donny Wongkar, SH dalam sambutannya menyampaikan bahwa untuk Perjuangan – Perjuangan para pendiri GAMKI perlu kita hargai, kita hormati dan kita tindaklanjuti dikondisi saat ini dimana GAMKI berada , dan juga perlu dilakukan evaluasi, kita harus melihat apa saja yang telah dilakukakan oleh GAMKI di Kabupaten Minahasa Selatan kita harus terus lakukan Evaluasi mana yang harus diperbaiki dan yang harus kita tindaklanjuti dari Program Kegiatan yang ada.

Selanjunya Bupati Minahasa Selatan Franky Donny Wongkar, SH menambahkan karena Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) adalah organisasi Pengkaderan yang artinya akan ada terus dan juga para anggota dipersiapkan untuk menjadi kader dibidang Sosial, Politik, Pendidikan, dan Juga Kemasyarakatan dan masih banyak lagi, Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan juga menyadari bahwa memerlukan dukungan dari organisasi kemasyarakatan,keagamaan, politik yang ada dikabupaten minahasa selatan termasuk GAMKI, dan untuk Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan saat pelaksanaan MUSREMBANG organisasi – organisasi yang terdaftar tentunya harus dilibatkan termasuk Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) agar usulan – usulan rancangan APBD ke Dewan sudah terakomodir semua kepentingan jangan hanya kepentingan – kepentingan orang bahkan kelopok tertentu saja, FGD sangatlah tepat saya yakin jika kita aktif dalam kegiatan saat ini nantinya akan didapatkan banyak hal Positif untuk kemajuan Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) itu sendiri, Tutup Bupati FDW saat mengakhiri sambutannya

Dalam Kegiatan tersebut turut dihadiri Bpk. Maikel Pontoh, S.Th., Sebagai Khadim Selaku Wakil Ketua I Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Minahasa Selatan, para Narasumber FGD bapak Rommy H. Sambuaga, STP., yang juga selaku Ketua Komisi Pemilihan Umum Minahasa Selatan, ibu Eva J. G. Keitjem, S.Pd., MAP., yang juga selaku Ketua Bawaslu Minahasa Selatan, Koordinator Bidang Pengawasan Isi Siaran Kpid Sulawesi Utara, Yang Juga Wakil Ketua DPD Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Sulawesi Utara Bpk. Boy ”opo” Richard Paparang, S.ip., Ketua Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Kabupaten Minahasa Selatan Masa Bakti 2021- 2024 ibu Sriwulan J. C. Suot, beserta Seluruh Jajaran, Ketua Panitia Dies Natalies Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Ke-61 Di Kabupaten Minahasa Selatan bapak Andre Rumopa, beserta Seluruh Anggota, para Ketua Pimpinan Anak Cabang Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Se-kabupaten Minahasa Selatan.(Stevens)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.