TOTABUANEWS, BOLTIM – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) kembali menggelar Debat kandidat Pasangan Calon Bupati dan wakil Bupati Boltim periode 2015-2020. Acara tersebut berlangsung di Lantai Tiga kantor Bupati Boltim pada Kamis 12/11/2015 jam 10 Pagi.
Debat ini nantinya akan dihadiri oleh tiga Calon kepala daerah yakni Pasangan Candra Modeong-Supratman Datunsolang (CERDAS) nomor urut Dua Sahrul mamonto – Medi Lensun (SMILE) dan nomor urut Tiga Sehan Landjar – Rusdi Gumalangit (SERU) serta sejumlah tamu undangan lainya, baik dari Pemerintah daerah maupun dari pendukung masing masing Paslon.
Irwan Tololiu, salah satu Komisioner KPUD Boltim mengatakan, besok akan kembali digelar Debat kandidat sebagaimana yang sudah diagendakan oleh KPUD Boltim. “Besok (hari ini red) kembali di gelar Debat kandidat Paslon Bupati dan wakil bupati Boltim,”kata iwan.
Ia menambahkan, adapun pembawa materi pada acara tersebut kembali pihak KPU menghadirkan Akademisi dari Provinsi yang tidak kalah saing juga dengan moderator sebelumnya. “ Debat kedua ini, kami menyiapkan Moderator dari kalangan Akademisi, yakni Man Konoras, dia adalah salah satu Dosen di Unsrat manado,” ungkapnya.
Sedangkan untuk tema yang nantinya akan di perdebatkan pada Debat Kandidat ini, temanya sudah di siapkan oleh KPU sebagaimana Visi Misi Pasangan Calon. “ Tema dari Debat ini adalah Membangun daerah dari aspek pendidikan, kesehatan dan budaya, itu diambil dari Visi Misi ketiga Paslon yang ada,” ungkap Iwan Tololiu saat bersua dengan media ini di halaman kantor bupati sore kemarin.
Ia pun menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat maupun para simpatisan yang nantinya menjadi perwakilan mendampingi pasangan calon masing masing untuk tetap menjaga stabilitas keamanan. “ Saya menghimbau kepada seluruh elemen yang nantinya akan bersama sama dalam acara ini, agar dapat menjaga stabilitas keamanan, agar tercipta debat kandidat yang baik, serta suasana aman, sebagaimana yang kita harapkan bersama.
Diketahui debat kandidat ini dilaksanakan sebanyak Tiga kali, yakni pertama dilakukan pada tanggal 05/11/2015 pekan lalu, kemudian Hari ini 12/112015, dan yang terakhir pada tanggal 19/11/2015 mendatang.