TNews, GUNUNGSITOLI – Mantan Bupati Nias, Drs. Sokhiatulo Laoli, MM menghadiri Perayaan Natal Keluarga Besar Perguruan tinggi Negeri Sentra Layanan Universitas Terbuka (SALUT) Prawira yang berlangsung di Gedung Belajar Salut Prawira, Jalan Diponegoro No. 363 UT Desa Sifalete Tabaloho, Kecamatan Gunungsitoli, Kota Gunungsitoli. Kamis (14/12/2023).
Perayaan Natal tersebut dengan mengusung tema : Generasi yang Berdampak (Impactfull Generation) dikutip dari Pilipi 2:15. Sedangkan, sub tema : Generasi yang berdampak adalah generasi yang mampu memimpin dan membawa perubahan positif di dunia. Mereka adalah generasi yang memiliki visi, misi dan strategi yang jelas untuk mewujudkan perubahan tersebut.
Pada sambutan, Sokhiatulo Laoli sangat bersyukur bisa hadir untuk merayakan Natal secara bersama-sama dan ianya mengingatkan bahwa melalui natal ini dapat mengambil hikmad dengan menjadi seperti para orang majus menuju ke Galilea untuk bertemu dengan Yesus yang lahir dan membawa berupa persembahan.
Kemudian, orang majus itu memberitakan kelahiran Yesus bahwa Yesus itu bukan manusia biasa tapi itu adalah Tuhan sendiri yang menjelma menjadi manusia yang menyelamatkan setiap umat manusia yang percaya kepadanya.
“Mari refleksi dan evaluasi kembali kehidupan kita masing-masing. Alangkah sedihnya, kita setiap tahun merayakan kelahirannya dan bayangkan masih banyak umat kristiani setiap minggu malas ke gereja untuk datang beribadah,” jelasnya.
Oleh karena itu, Sokhiatulo Laoli mendorong mahasiswa untuk menunjukkan sikap orang-orang yang percaya tapi kalau sikapnya bertentangan yang tidak baik maka Tuhan Yesus tidak mengehendaki.
“Apabila Universitas Terbuka Prawira selama ini bertentangan dengan sifat orang majus mari kita kembalikan itu minimal berkorban serta menunjukkan sifat-sifat bahwa kita adalah orang Kristen,” ujarnya.
Sokhiatulo Laoli juga berharap agar program yayasan Prawira ini dapat berkembang untuk bergerak di bidang pendidikan untuk meningkatkan kualitas SDM Nias yang kita cintai ini.
“Mudahan-mudahan lima sampai sepuluh tahun kedepan para mahasiswa yang ada pada saat ini dapat melanjutkan dan memikirkan pembangunan di Kepulauan ini,” pungkas Sokhiatulo.
Turut hadir, Drs. Sokhiatulo Laoli, MM (Mantan Bupati Nias), Edward Zega (Anggota DPRD Provinsi Sumut), Arisman Zagoto (Mantan DPR RI), Sanudin Zebua (Pembina Yayasan UT Parwira), Ketua Yayasan (Adv. Radius Purnawira Hulu, ST, SH, MH), Pdt. Rozaman Mendrofa (Pengkhotbah), para Dosen dan seluruh Mahasiswa UT Parwira serta tamu undangan lainnya.*
Reporter : Kris Laoli