Herson Larang PNS Bolsel Jadi Komisioner KPUD

1
100
Herson Larang PNS Bolsel Jadi Komisioner KPUD
Herson Mayulu - Iskandar Kamaru
TOTABUANEWS, BOLSEL  Kursi kosong di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) yang ditinggalkan salah satu komisioner, Ester Lintong (Almarhumah) hingga kini belum terisi. Ini berlangsung sudah lima bulan.
Ketua KPUD Bolsel, Zulkarnain Kamaru menjelaskan, prosedur pengisian kursi kosong kembali pada nomor urut atau peringkat hasil seleksi KPUD Bolsel tahun 2013 lalu. Dengan demikian, yang bakal mengisi kursi yang ditinggal Ester Lintong (Almh) adalah nomor urut atau peringkat 6, Rismanto Podomi.
“Prosedurnya seperti itu,” sahut Ketua KPU, Zulkarnain Kamaru.
Dan sejauh ini lanjut Zulkarnain, KPU Provinsi sudah menidaklanjuti ini. Ditarget, Juni pengganti Almarhumah dilantik. Dijelaskannya, untuk proses pengisian ini adalah kewenangan KPU Provinsi, bukan KPU Kabupaten. Di sisi lain, berhubung Rismanto Podomi berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolsel, maka salah satu syarat yang harus dipenuhi adalah harus mengantongi rekomendasi atau surat ijin dari Bupati.
 “Benar, kalau PNS harus ada rekom dari Bupati,” sahut Ketua KPU Bolsel ini.
Sementara itu, ketika dikonfirmasi, Bupati Hi Herson Mayulu (H2M), sangat tegas menyatakan tidak mengijinkan PNS Bolsel berkiprah di KPU.
“Saya tetap istiqomah (konsisten) dengan pendirian saya. Tidak ada rekom untuk PNS ke KPU,” tegas Bupati dua periode ini, Sabtu pekan lalu.
Di sisi lain, Sekretaris Daerah (sekda), Abadi Yusuf menjelaskan bahwa Pemkab Bolsel masih kekurangan pegawai. Karena itu Bupati itu bupati tidak mengijinkan. Keputusan H2M ini bukan nanti sekarang. Waktu seleksi Panwas Kabupaten lalu, H2M juga tidak memberikan rekomendasi kepada PNSnya, meski dua diantaranya lulus seleksi. Keputusan Bupati menolak PNS gabung di KPU menjadi peluang emas bagi pemilik nomor urut atau peringkat 7. Adalah Eskolano Stanly Kakunsi, salah satu jurnalis Sulut asal Kabupaten Bolsel.
Raldy D

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.