TOTABUANEWS.COM – Manchester United akan mulai mempersiapkan diri mereka jelang final Liga Europa musim ini. Untuk itu mereka akan mencoba mengincar kemenangan saat bertamu ke markas Southampton pada hari Kamis 18 Mei 2017 dini hari nanti.
Laga seru tersebut akan dimulai pada pukul 01:45 WIB. Dimana anda para pendukung kedua tim bisa menyaksikan laga tersebut secara online melalui Live Streaming Southampton vs Manchester United, pada link berikut:
KLIK LINK UNTUK MENONTON LIVE STREAMING
Seperti yang sudah diketahui setan merah dipastikan sudah lolos ke Final Europa League usai mereka mengalahkan Celta Vigo dengan agregat 2-1. Mereka dijadwalkan akan berhadapan dengan tim asal Belanda, Ajax Amsterdam pada tengah pekan depan. Untuk itu mereka akan memanfaatkan laga ini sebagai laga persiapan untuk final di Stockholm nanti.
Pada tengah pekan ini mereka akan berhadapan dengan tim kuda hitam, Southampton. The Saints sendiri saat ini menempati peringkat 9 klasemen sementara EPL dengan raihan 45 poin. Mereka hanya kalah dalam selisih gol dengan West Brom di peringkat 8, sehingga mereka akan memanfaatkan laga ini untuk mengudeta The Baggies.
Namun ada motivasi yang besar diusung pasukan The Saints pada laga ini. Mereka akan mencoba untuk membalaskan dendam usai dikalahkan setan merah di final EFL Cup dengan skor 3-2. Oleh karenanya mereka bertekad untuk mempermalukan tim tamu di Saint Mary Stadium pada hari Kamis nanti.
Southampton sendiri sejatinya punya rekor yang cukup buruk saat jumpa setan merah. Mereka hanya menang 2 kali dari 6 pertemuan terakhir melawan tim asal kota Manchester tersebut. Catatan tersebut semakin terlihat buruk saat kedua tim bermain di Saint Mary Stadium, di mana kubu The Saints tidak meraih satu kemenangan pun saat menjamu setan merah di markas mereka. Untuk itu kubu The Saints harus bekerja ekstra keras untuk membalaskan dendam mereka pada tengah pekan nanti.
Jelang laga ini kubu tuan rumah tengah dihadapkan dengan masalah cedera yang cukup pelik. Alex McCarthy, Virgil van Dijk, Matt Targett, Shane Long, Sofiane Boufal, dan Sam McQueen dipastikan absen pada laga ini karena mengalami cedera.
Pelatih Claude Puel sendiri kemungkinan akan memainkan skema 4-2-3-1 pada laga ini dengan Manolo Gabbiadini sebagai juru gedornya. Gabbiadini nantinya akan disokong oleh pergerakana Nathan Redmond, Dusan Tadic dan James Ward-Prowse di lini serangnya. Di lini pertahanan, Maya Yoshida akan kembali diduetkan dengan Jack Stephens untuk meredam serangan setan merah.
Di kubu tim tamu, Jose Mourinho juga mengalami sejumlah masalah cedera dalam kunjungannya ke Saint Mary Stadium. Luke Shaw, Marcos Rojo, Ashley Young Zlatan Ibrahimovic dan Timothy Fosu-Mensah dipastikan absen karena mengalami cedera. Paul Pogba masih tidak diketahui akan bermain atau tidak setelah ayahnya meninggal akhir pekan lalu, dan Daley Blind juga sudah dikonfirmasi akan diistirahatkan pada laga ini.
Mourinho sendiri kemungkinan besar akan memainkan skema 4-2-3-1 pada laga ini dengan Marcus Rashford yang diplot sebagai penyerang utamanya. Ia akan dibantu oleh tiga gelandang serang kreatif yaitu Anthony Martial, Henrikh Mkhitaryan dan Juan Mata. Marouane Fellaini yang sudah menyelesaikan masa hukumannya diprediksi akan kembali menjadi starter, sementara David De Gea akan bertugas mengawal gawang setan merah pada laga ini.
Perkiraan Susunan Pemain
Southampton (4-2-3-1): Forster; Bertrand, Yoshida, Stephens, Soares; Davis, Romeu; Redmond, Tadic, Ward-Prowse; Gabbiadini
Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Darmian, Bailly, Smalling, Valencia; Fellaini, Herrera; Martial, Mkhitaryan, Mata; Rashford
Statistik Kedua Tim
Head to Head
26/02/17 Manchester United 3 – 2 Southampton (EFL)
20/08/16 Manchester United 2 – 0 Southampton (EPL)
23/01/16 Manchester United 0 – 1 Southampton (EPL)
20/09/15 Southampton 2 – 3 Manchester United (EPL)
11/01/15 Manchester United 0 – 1 Southampton (EPL)
Lima Pertandingan Terakhir Southampton (K-S-S-K-M)
26/04/17 Chelsea 4 – 2 Southampton (EPL)
29/04/17 Southampton 0 – 0 Hull City (EPL)
07/05/17 Liverpool 0 – 0 Southampton (EPL)
11/05/17 Southampton 0 – 2 Arsenal (EPL)
13/05/17 Middlesbrough 1 – 2 Southampton (EPL)
Lima Pertandingan Terakhir Manchester United (S-M-K-S-K)
30/04/17 Manchester United 1 – 1 Swansea City (EPL)
05/05/17 Celta Vigo 0 – 1 Manchester United (UEL)
07/05/17 Arsenal 2 – 0 Manchester United (EPL)
12/05/17 Manchester United 1 – 1 Celta Vigo (UEL)
14/05/17 Tottenham Hotspur 2 – 1 Manchester United (EPL)
Prediksi Skor
Pertandingan diprediksi akan berjalan cukup sengit. Baik Southampton maupun Manchester United sama-sama memiliki motivasi yang kuat jelang laga ini sehingga kedua tim akan melakukan segala cara untuk memenangkan laga ini.
Kedua tim sejatinya berada dalam kondisi yang sama jelang laga ini, di mana mereka memiliki masalah cedera dan inkonsistensi performa yang mirip. Namun rekor pertemuan kedua tim berpihak kepada setan merah sehingga setan merah sedikit lebih diunggulkan dari Southampton yang berstatus sebagai tuan rumah pada laga ini.
Diprediksikan laga ini akan berakhir dengan kemenangan Manchester United dengan skor akhir 1-2.