TOTABUANEWS, BOLMUT – Segenap tokoh dan masyarakat Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) mengapresiasi langkah yang terus dilakukan Bupati Bolmut, Drs H Depri Pontoh (DP) yang mendatangi masyarakat saat perayaan lebaran syawal atau ketupatan baru-baru ini.
“Ini adalah pemimpin yang peka dengan kalangan bawah dan wajib di pertahankan” ujar masyarakat Desa Biontong I, Kasman Makalungsenge.
Menurutnya Kasman, masyarakat sangat bersyukur mempunyai pemimpin seperti Depri Pontoh dengan ciri khasnya mampu menyatukan perbedaan masyarakat Bolmut.
“Depri Pontoh (DP) adalah pemimpin yang sangat familiar dengan masyarakat, tidak ada sekat yang membatasi setiap interaksi, dan kami percaya, beliau diberkahi oleh leluhur Negeri adat ini, karena setiap sikap dan tindakannya seperti masyarakat yang tak mempunyai jabatan apa-apa. Baik rendah hati jika bertemu dengan masyarakat dan tersenyum ramah saat menyapa orang,”ungkapnya.
Di tempat yang sama juga, salah satu teman angkatan sekolah Depri yang tak ingin disebutkan namanya menambahkan, Depri sejak dulu mempunyai karakter, sosial yang sangat tinggi baik kepada teman-teman sekolahnya pada waktu itu dan pergaulannya sangat baik tanpa mempunyai catatan buruk di mata para guru-guru.
“Pak Depri memang begini, beliau gigih menciptakan sinergi antar sesama, dan sosial kepada siapapun, dan itu beliau lakukan, dari dulu sampai sekarang,”ucapnya.
Sementara di tempat berbeda, Bupati Depri Pontoh, mengaku akan terus merajut apa yang selama ini menjadi kebiasaannya.
“Saya tidak ingin menciptakan kesenjangan bagi siapapun, karena semua adalah rakyat dan saudara saya,”ujarnya.
Ditambahkanya sebagai Pemimpin yang dipercayai, adalah kewajiban untuk menjaga dan mempertahankan apa yang telah diberikan oleh masyarakat Bolmut.
“Terima kasih banyak, buat masyarakat Bolmut mulai dari ujung Sangkub sampai ke Pinogaluman yang masih mempercayai saya sebagai Pemimpin di kabupaten ini. Insya Allah dengan harapan dan doa masyarakat serta keluarga dan teman-teman, saya akan terus mempertahankan apa yang selama ini kita perjuangkan bersama menuju kabupaten yang juara,” kunci Orang nomor satu di Bolmut itu.
Peliput : Fadlan Ibunu