Dana MRBM Dijanjikan Tetap Dikawal

0
186

mrbmTOTABUANEWS, Kotamobagu – Anggota DPRD Kota Kotamobagu Ir Ishak Sugeha, menegaskan pihaknya akan tetap mengawal anggaran lanjutan pembangunan Masjid Raya Baitul Makmur (MRBM) pada APBD 2014 ini. Karena menurut Ishak, ada beberapa pertimbangan dan dampak buruk terhadap pembangunan MRBM dan pembangunan lainnya di Kotamobagu.

“MRBM adalah fasilitas umat. jika tdk dianggarkan pada tahun 2014 ini, maka akan beresiko secara teknis pada struktur bangunan karena masih sangat terbuka/belum ada penutup atap beton, sebagaimana analisa struktur yg saya sering sampaikan,” ujar Ishak.

Disisi lain, Ketua DPC Partai Demokrat Kotamobagu itu juga menyentil soal janji Pemkot yang akan mengupayakan mengalokasikan dana lanjutan pembangunan MRBM tersebut pada APBD perubahan.

“Jika nanti akan dialokasikan dalam APBF Perubahan, terlalu beresiko, karena APBD perubahan sudah paling cepat di ketuk pada bulan september (akhir thn anggaran),” tuturnya.

“Jika pemkot berencana nanti menganggarkan hanya pada satu tahun anggaran 2015, juga beresiko sebab jika di hitung anggran secara keseluruhan dimungkinkan masih menelan anggran Rp 20 miliar, maka sangat perpengruh terhadap fasilitas publik lain. Dan dimungkan akan ada fsilitas lain yang terabaikan,” tambahnya lagi. (kon/jun)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.