Dukungan DOB Kepulauan Togean Terus Mengalir

0
592
Abdul Hatab

TNews, AMPANA – Sejumlah elemen Masyarakat dari kepulauan terus menyuarakan Pemekaran Daerah Otonomi Baru (DOB) agar menjadi kenyataan. Hal itu dibuktikan dengan pergerakan perjuangan tanpa kenal lelah dan terus menyuarakan agar Kabupaten Togean bisa mandiri.

Banyak dukungan bahkan suport dari berbagai masyarakat hingga pejabat. Kali ini dukungan datang dari kepala desa yang berada di wilayah darat Kabupaten Tojo Una Una, Provinsi Sulawesi Tengah yakni Kepala desa Padang Tumbuo Kecamatan Ampana Kota Abdul Hatab,ketika menghadiri undangan dari warga Masyarakat Kepulauan, Sabtu 6/3 minggu kemarin.

Kades Abd Hatab mengungkapkan, terkait pemekaran Kepulauan Togean, suka atau tidak suka harus dimekarkan. “Sebab menurutnya inti terbentuknya Otonomi Baru adalah bagaimana cita-cita kesejahteraan masyarakat terpenuhi dan mendekatkan pelayanan terhadap masyarakat,” katanya.

“Apa yang dilakukan saudara kita di wilayaha kepulauan perlu mendapat dukungan penuh.Upaya yang dilakukan masyarakat untuk memekarkan kepulauan menjadi Kabupaten, dirinya yang nota bene adalah masyarakat diwilayah darat sangat mendukung,” tandasnya.

Selain itu, Ia juga memberikan apresiasi yang tinggi terkait dengan upaya masyarakat untuk menggelar musyawarah besar (mubes) dalam percepatan kepulauan togean menjadi kabupaten, terkait hal itu perlu ada keterlibatan pemerintah sebutnya.

Ketika ditanya apa yang memjadi latar belakang sehingga dirinya mendukung percepatan kepulauan togean jadi kabupaten

Ia mengatakan, kepulauan togean jadi kabupaten wajib untuk didukung, sebab dilihat dari letak geografis dan administrasi dengan terpenuhinya enam kecamatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) tak perlu dipertanyakan lagi, kita suda melihat bersama siapa saja masyarakat pulau yang berkiprah dipemerintahan Touna saat ini.”

Ia juga meyakini jika kepulauan Togean menjadi Kabupaten, maka akan jauh lebih cepat maju dari kabupaten induk, Sebab kata dia, sektor pendukungnya sangat jelas, yakni perikanan kelautan, pertanian perkebunan belum lgi sektor pariwisata yang sudah sangat mendunia ungkapnya.

 

Dales Lantapon

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.