Goma Beri Penguatan ke Kader NU Bolmut

0
37

TOTABUANEWS, BOLMUT – Menjelang akhir Ramadhan 1438 hijriah, ketua Nahdlatul Ulama (NU) Supriadi Goma S Pd I, memberikan penguatan keimanan kepada para kader NU dan GP ansor Bolmut

Goma menjelaskan, akhir ramadan adalah babak final yang wajib bagi umat muslim termasuk kader NU dan Gp Ansor Kabupaten Bolmut, untuk terus mempertahankan puasanya sampai pada akhir ramadhan.

“Biasanya pada akhir ramadhan seperti ini banyak umat muslim mulai pupus dalam melaksanakan perintah Allah SWT,baik yang wajib dan yang sunnah, maka dari itu khusus kita-kita yang tahu apa arti dan hikmah di bulan suci ini, untuk terus menjalankan perintah serta sabar dalam menanti kemenagan,”ajak Goma, Sabtu (18/6/2017).

Ia juga mengingatkan,khusus kepada kader NU dan Gp Ansor, Bolmut agar saling mengingatkan dan memberikan nasehat yang baik antar sesama muslim, terlebih dalam menujuh hari raya idul fitri 1438 hijria nanti.

“Mari kita melakukan hal-hal baik yang telah diajarkan para kiyai,saling maaf memaafkan antar sesama, dan saling membagi kepada fakir miskin jika mempunyai kelebihan, karena sebagian harta yang kita miliki ada sebagian hak orang lain di dalamnya,” tuturnya.
Sementara hal senada juga di sampaikan ketua Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Bolmut, Donal Lamunte S Pd I, bahwa sebagai ummat yang beriman yang mengaku mengikuti ajaran Nabi Muhammad SAW, sudah untuk terus bergandegan tangan dalam menyampaikan hal-hal yang baik,terutama selalu bersinergi dalam ilmu pengetahuan sehinga apa yang di sampaikan bukan hanya sekedar kata-kata semata, namun nasehat dan solusi yang baik atas tantangan jaman.

“Para kader NU dan Gp Ansor saya fikir mereka suda bisa mengerti tanpa harus diperintahkan, karena mereka adalah generasi yang telah dididik mulai dari pondok pesantren, sampai pada perguruan tinggi agama, maupun Umum,di manapun berada,”jelas Lamunte.

Diketahui,sebelum pemberian penguatan oleh ketua NU, Para kader NU dan Gp Ansor Bolmut melakukan buka bersama, dengan masyarakat Desa olot II, beserta gabugan organisasi kemahasiswaan, diantaranya Kerukunan Pelajar Mahasiswa Indonesia Bolaang Mongondow Utara(KPMIBU), Forum Komunikasi Mahasiswa Mania(FOKMMA), Inomasa Study Club(ISC).

Pantauan TOTABUANEWS, turut hadir pada kegiatan, Ketua NU Bolmut Supriadi Goma S Pd I, ketua GP Ansor Bolmut Donal Lamunte,PAC Gp Ansor Kecamatan Sangkub, PAC Gp Ansor Kecamatan Bintauna, PAC Gp Ansor kecamatan Bolang itang Timur,PAC Gp ansor kecamatan Bolang itang barat,PAC Gp Ansor Kaidipang dan PAC Gp Ansor Kecamatan Pinogaluman.

Organisasi kemahasiswaan KPMIBU,FOKMMA,ISC. Sangadi Olot II, tokoh-tokoh agama,serta masyarakat setempat.

Peliput : Fadlan Ibunu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.