Peringati Hari Santri Nasional, NU, Ansor dan Banser Gelar Apel Bersama

0
470

TOTABUANEWS, BOLMUT- Puluhan kader Nahdlatul Ulama, Barisan Ansor Serba Guna (Banser) Kabupaten Bolmut memadati  area halaman pondok pesantren Alkhairaat Desa Jamusarang Kecamatan Bolangitang Barat. Minggu (22/10/2017).

Mereka berkumpul guna melaksanakan apel bersama dalam rangka memperingati resolusi jihad dan menyongsong Hari Santri Nasional yang setiap tahunya di peringati bersama.

Ketua PC GP Ansor Bolmut, Donal Lamunte Spdi ketika dikonfirmasi TOTABUANEWS mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian  NU, serta banom yaitu Ansor dan Banser Bolmut dalam memperingati resolusi jihad dan menyongsong hari santri yang jatuh pada hari ini, adanya hari santri ini kata Donal, merupakan pengakuan negara atas peran ulama dan kaum santri saat penjajahan.

“Saat itu KH Hasyim Asyari sebagai pendiri NU telah mengumandangkan resolusi jihad, yang mana seruan ini mengajak para ulama dan kaum santri untuk melawan penjajah. Sehingga, pada akhirnya resolusi jihad ini dilakukan oleh seluruh elemen bangsa Indonesia,” jelas pria kelahiran asal Desa Keimanga itu.

Diapun berharap dengan peringatan hari santri ini para kader NU, dan banom terutama Ansor dan banser bolmut mampuh membawa semagat juang para ulama terdahulu untuk di implementasikan pada pengembagan ilmu pengetahuan.

“Semangat juang para pahlawan adalah hal yang wajib kita pertahankan terutama idiologi pancasila dan Binneka Tunggal Ika dalam membangun bangsa ini, terutama di Kabupaten Bolmut,”harap Donal.

Peliput : Fadlan Ibunu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.