PAD Parkir di Kotamobagu Capai 91 Persen

0
128
Program Smart City Terus Diseriusi
Agung Adati

TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Mejelang akhir tahun 2015, Dinas Perhubungan, Kebudayaan, Pariwisata, Komunikasi dan Informasi (Dishubbudparkominfo) Kotamobagu, telah berhasil meraup Pendapatan Asli Daerah (PAD) hingga 90`persen dari target Rp1,37 Miliar.

Hal ini, dikatakan Kepala Dishububbudparkominfo Kotamobagu Moh Agung Adati ketika dihubungi Wartawan Minggu (08/11/2015), bahwa untuk target PAD retribusi tahun 2015 ini sebesar Rp 1.35 Milliar. “Pencapaiannya saat ini sudah 91 persen. Masih ada waktu dua bulan untuk mencapai 100 persen,” kata Agung.

Mantan Kabag Humas Pemkot Kotamobagu ini, menghimbau agar pengendara yang melintasi pos penagihan retribusi parker. Sebaiknya, mengambil karcis. “Jadi ketika ada karcis yang tidak diambil, itu langsung dimusnahkan,” ujarnya.

Lanjutnya, dalam mencetak karcis  tersebut pihaknya sudah menghitung sesuai target per tahunnya. “Tentu itu sesuai dengan target PAD setahun,” terangnya.

Agung menambahkan jika memang ada petugas penagih retribusi di lapangan yang tidak melakukan pemusnahan karcis yang tak diambil pengendara, tetap saja dapat diketahuinya.”Sudah ada perhitungan proyeksi di setiap pos maupun lokasi penagihan retribusi, akan dihitung kembali sesuai dengan karcis yang keluar,” ungkapnya.

 

TIM TOTABUANEWS

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.