NasDem Kotamobagu Bentuk Poros Baru, Tinggalkan PKB dan Demokrat

0
359
Karikatur Syarifuddin Mokodongan/By: Hijrah Dondo

TNews, KOTAMOBAGU – Partai Nasdem Kotamobagu yang dinahkodai Ketua DPD Syarifuddin Mokodongan, dengan kekuatan yang mengagumkan, telah membentuk poros baru yang siap mengguncang panggung politik lokal.

Meski hanya mengantongi 4 kursi hasil Pileg 14 Februari 2024 lalu, Namun Nasdem mengklaim telah menguasai tujuh kursi keseluruhan bersama koalisi partai lainnya. Nasdem telah mengamankan empat kursi, PPP dengan satu kursi, dan Golkar dengan dua kursi.

Tidak hanya itu, tiga partai non-parlemen yakni PAN, PKS, dan Gerindra, turut memberikan dukungan tambahan yang signifikan.

BACA JUGA : PILWAKO KOTAMOBAGU : Koalisi Bersama Nasdem, Golkar Jagokan Raski

Namun, yang patut dicatat adalah keputusan tegas Nasdem untuk tidak melibatkan PKB dan Demokrat, dalam koalisi mereka. Padahal kedua partai itu merupakan Parpol bagian dari Koalisi Indonesia Maju (KIM)

Sebab, PKB dan Demokrat telah melangkah lebih jauh dengan sikap mengusung bakal calon wali kota dokter Weny Gaib.

“Kami memahami pentingnya dinamika politik yang masih berlangsung. Langkah-langkah politik kami haruslah dihitung secara tepat, demi mewujudkan tujuan bersama,” tambahnya.

Ia menekankan, Teman-teman yang akan bergabung dengan Nasdem tidak hanya sekadar pelengkap, melainkan penentu arah. Keputusan diambil bersama dan tanggung jawab dipikul bersama.

Nasdem menegaskan bahwa mereka tidak bersikap egois. Semua keputusan didasarkan pada parameter yang jelas, seperti elektabilitas, akseptabilitas, dan tingkat keterpilihan calon, yang akan diukur melalui metode survei yang terpercaya.

Selain itu, kemampuan calon untuk menyediakan kebutuhan logistik juga menjadi pertimbangan utama.

Dalam koalisi ini, Nasdem tetap menjunjung semangat politik tanpa mahar, yang tidak akan memberatkan calon yang diusung.

“Kami bersama koalisi kami adalah poros baru. Ruang untuk bergabung dengan kami tetap terbuka lebar,” pungkasnya.

Dengan semangat yang berkobar dan dukungan yang solid, Nasdem dan koalisinya siap membawa perubahan yang berarti bagi Kotamobagu. (**)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.