Sebelum Meninggal, Kapolres Minahasa Ikuti Kegiatan Donor Darah

0
10971

TNews, SULUT – Kematian Kapolres Minahasa AKBP Henzly Moningkey mengagetkan banyak pihak. Menurut keterangan Wakapolres Minahasa yang ditujukan ke Kapolda Sulut, Sabtu 26 Juni 2021 pukul 10.15 wita, Kapolres Minahasa AKBP Henzly Moningkey meninggal karena sakit. Adapun kronologis sebagai berikut, Jumat 25 Juni 2021, almarhum mengikuti kegiatan donor darah yang dilaksanakan di Klinik Urkes Polres Minahasa dalam rangka Hari Bhayangkara ke-75 tahun 2021.

Selanjutnya Sabtu 26 Juni 2021 pukul 08.00 wita, almarhum melaksanakan kegiatan olahraga Muangthai bertempat di rumah dinas. Pukul pukul 09.10 wita, Kapolres Minahasa mengalami kejang dan muntah-muntah dan tidak sadarkan diri. Kemudian oleh ADC membawa Kapolres Minahasa ke RSUD Dr SAM RATULANGI Tondano di Kelurahan Ranowangko Kecamatan Tondano Timur. Setibanya di RSUD Dr SAM RATULANGI langsung dilakukan perawatan medis oleh dr FENNY TIHO selaku dokter jaga UGD. Pada pukul 10.15 wita, pihak dokter yang menangani menyatakan Kapolres Minahasa telah meninggal dunia.

 

Sumber : manadopost.jawapos.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.