Satpol-PP Kotamobagu Jaring Enam ASN ‘Kumabal’
TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Gaji dan tunjangan besar yang diterima setiap bulan sepertinya belum cukup membangkitkan semangat kerja dan disiplin sebagian Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkup Pemerintah Kota (Pemkot). Buktinya, masih ada juga ASN yang melakukan tindakan indisipliner meski beragam cara sudah dilakukan dan berbagai sanksi telah dijatuhkan oleh Badan Kepegawaian Diklat Daerah (BKDD).
Selasa (2/8) kemarin, enam ASN dari empat SKPD mencatatkan nama mereka masing-masing ke dalam daftar ASN kumabal. Keenam ASN itu dinilai indisipliner karena kedapatan keluyuran saat jam kerja berlangsung oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) saat melakukan razia di sejumlah rumah makan, pertokoan dan tempat umum lainnya.
Selanjutnya, ASN yang terkena razia tersebut akan dilaporkan ke BKDD dengan tembusan ke walikota untuk tindaklanjut dalam pemberian sanksi. “Untuk sanksinya adalah wewenang BKDD. Kita hanya sebatas menjalankan tugas,” kata Kepala Satpol PP, Sahaya Mokoginta, usai razia, kemarin.
Dikatakannya, pihaknya akan terus melakukan razia. Hal itu sebagai salah satu upaya meningkatkan disiplin ASN. “Razia ini akan terus kita laksanakan. Kapan saja kita akan turun, karena banyak laporan dari masyarakat soal ASN yang sering keluyuran saat jam kerja berlangsung,” katanya.
Peliput : RMM
Diknas Bolmong Gelar Halal Bihalal
TOTABUANEWS, BOLMONG – Dinas Pendidikan Kabupaten Bolaang Mongondow, Selasa (2/08/2016) kemarin mengelar kegiatan halal bi halal pasca Hari Raya idul fitri 1437 Hijriah.
Kegiatan yang dipusatkan di Lapangan Daagon ini dihadiri ribuan Guru se kabupaten Bolmong terdiri atas Cabang Dinas Pendidikan dan Guru-Guru.
Dengan mengambil tema Memahami Makna Silahturahmi Untuk Meningkatkan Hubungan Sesama Manusia Dengan Menghargai Perbedaan Untuk Sebuah Kebersamaan berlangsung dengan nuansa islami, Halal bihalal ini di isioleh ceramah agama oleh Ustadz Yusuf Dani Pontoh.
Penjabat Bupati Bolmong Adrianus Nixon Watung melalui sambutan yang dibacakan staf Ahli Bupati Hj Asna Damopolii, S Pd mengajak saling menyempurnakan kemenangan dengan saling memaafkan sesama, serta mempertautkan hati dengan penuh rasa kebersamaan dan persaudaraan.
“Dimana halal bihalal ini, merupakan ajang silahturahmi untuk lebih memperkuat komitmen dan tekad kita guna lebih meningkatkan kualitas iman dan taqwa. Hal tersebut sangat diperlukan untuk menjalin sinergi, dalam rangka mewujudkan keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan di kabupaten Bolaang mongondow,” ujar Nixon.
Selanjutnya Bupati Bolaang Mongondow berharap untuk selalu menjaga persatuan, kesatuan dan keamanan di wilayah kabupaten Bolmong. “Agar tercipta suasana yang kondusif sehingga pelaksanaan program pembagunan dapat berjalan dengan baik, serta tetap menjaga tali persaudaraan sehingga solidaritas toleransi antar umat beragama dapat terjalin dengan baik,” katanya.
Disamping itu Bupati menghimbau kepada seluruh jajaran aparatur sipil di lingkungan dinas pendidikan Bolmong untuk selalu menjadi teladan dan panutan di tengah-tengah masyarakat. “Serta terus mengajak masyarakat untuk menjaga persatuan, kesatuan, keamanan, kedamaian dan kebersamaan, karena saat ini kita telah memasuki pelaksanaan pilkada Bolmong tahun 2017,” kata Watung.
Sementara itu kepala dinas pendidikan Kabupaten Bolmong Olii Mokodongan dalam laporannya mengatakan, program kegiatan halal bi halal ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan dinas pendidikan setiap tahunnya. “Dimana program keagamaan ini juga berlaku secara rutin baik yang beragama kristiani dengan agenda setiap tahunnya pohon terang natal dan Nyepi yang beragama hindu,” kata Olii.
Olii menambahkan, kegiatan keagamaan seperti ini menjadi simbol perekat persatuan dan kesatuan ditengah keanekaragaman budaya di Bolmong.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD Bolmong Welty Komaling, Sekretaris Daerah Drs Ashari Sugeha, Para Pimpinan SKPD dan Kacabdin, guru-guru se Bolmong.
Tim Totabuanews
BNNK Bolmong Gelar Rakor
TOTABUANEWS, BOLMONG – Dalam rangka penguatan lembaga instansi pemerintah yang bebas dari ancaman penyalahgunaan narkoba, Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar rapat koordinasi (rakor) bersama instansi terkait dilingkup Pemkab Bolmong Selasa (02/08) kemarin.
Rakor digelar di ruang rapat BNNK Bolmong tepatnya di Desa Mongkoinit Jl Trans Sulawesi Kecamatan lolak. Adapun para peserta ini adalah perwakilan dari lembaga / instansi Pemerintahan di Kabupaten Bolaang Mongondow. Pada rakor ini, bertindak selaku Narasumber adalah Kepala BNNK Bolmong AKBP Yuli Setiawan Dwi Purnomo, SH.
Dalam penyampaiannya kepala BNNK Bolmong memaparkan tentang hal – hal yang berkaitan dengan program rehabilitasi bagi pecandu dan korban penyalahguna yang mendapat perawatan layanan rehabilitasi rawat jalan. “Ketentuan bagi pelaksanaan wajib lapor pecandu sesuai dengan PP nomor 25 tahun 2011 tentang layanan wajib lapor bagi pengguna Narkotika,” ujar Setiawan.
Dengan rakor ini diharapkan komitmen demi tercapainya tujuan bersama, merangkum segenap elemen pemerintah untuk bersama – sama memerangi penyalahguna Narkoba di Kabupaten Bolmong. “Penyampaian dan sharing informasi yang edukatif dan efektif tentang bahaya narkotika secara dini di lingkungan kerja, termasuk pengetahuan tentang adanya layanan rehabilitasi bagi pengguna narkoba, diharapkan mampu lebih memenuhi tujuan bersama menuju Bolaang Mongondow yang bebas penyalahguna narkoba,” tambahnya.
Lanjut Setiawan, Program kerja Institusi Pelayanan Wajib Lapor (IPWL) melalui program ini diharapkan agar instansi – instansi di pemda Bolmong bisa lebih merapatkan kerjasama dalam bentuk koordinasi aktif dan partisipatif bersama – sama BNN memerangi Narkoba.
Diakhir kegiatan Setiawan menghimbau agar supaya Pemda lebih proaktif mengadakan kegiatan yang mempunyai visi misi yang searah dengan program utama BNN. “Yaitu Pencegahan dan Pemberantasan, Penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkotika (P4GN). Sekaligus membuka kesempatan seluasnya bagi saran dan masukan demi kesuksesan Program P4GN,” tutup Setiawan.
Tim Totabuanews