TOTABUANEWS.COM, Kotamobagu – Bukan hanya sebagai institusi pendidikan yang mendidik siswanya sebatas teori dan praktek di dalam kelas saja. Madrasah Aliyah (MA) Al-Hikmah “Mogutat” Kotamobagu yang berkedudukan di Poyowa Besar I, meneguhkan dirinya sebagai salah satu yayasan keagamaan di Bolmong Raya. Hal ini diperkuat dengan digelarnya Safari Ramadhan di hampir semua pelosok daerah Bolaang Mongondow Raya. Bahkan, Jumat (26/07) akhir pekan lalu, tim Safari Ramadhan yang dipimpin langsung oleh Pembina sekaligus pendiri yayasan Drs Hi Halil Domu MSi, menyambangi Desa Tobayagan Bolmong Selatan, untuk melaksanakan Sholat Isya, Taraweh, dan Witir secara berjamaah.
Pantauan Media ini, sebelum ke Desa Tobayagan, Tim Safari Ramadhan MA Al-Hikmah Poyowa Besar melaksanakan sholat Jumat di Masjid An-Nur Torosik. Dalam kesempatan tersebut, Drs Hi Halil Domu M Si, sempat memberikan sumbangan untuk pembangunan Masjid An-Nur Torosik.
“Jangan dinilai kecil besarnya, , Insya Allah dapat membantu dalam pembangunan masjid ini,” ujar Domu.
Usai sholat Jumat, sekira pukul 13.30 Wita,rombongan lantas melanjutkan perjalanan mereka ke Desa Tobayagan.
Bertempat di Rumah imam Masjid Tobayagan, tim safari melaksanakan buka puasa bersama dengan pemerintah setempat.
Sesudah pelaksanaan sholat Isya secara berjamaah di Masjid Tobayagan, dilaksanakan sambutan pemerintah yang dibawakan langsung oleh Camat Pinolosian Tengah Muksan Kunsi SAg. Kemudian, dilanjutkan dengan ceramah yang dibawakan oleh Syarief Maulana Datundogon Ketua Osis MA Al-Hikmah Poyowa Besar.
“Dalam bulan ramadhan, mari kita kendalikan hawa nafsu kita, dalam hal ini seluruh panca indera kita agar dipuasakan,” ujar Syarief.
Selanjutnya, pada kesempatan yang kedua, Pendiri dan Pembina yayasan Drs Halil Domu M Si memberikan pencerahan tentang perkembangan dan tantangan Islam ke depan. Sehingga dengan adanya MA Al-Hikmah, sebagai wadah pendidikan Islam akan dapat melahirkan pemimpin umat.
“Insya Allah, MA Al-Hikmah dapat menjadi wadah untuk melahirkan generasi-genaris pemimpin umat yang unggul dalam Ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek) maupun Iman dan Taqwa (Imtaq),” jelasnya.
Domu juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Bolaang Mongondow Selatan khususnya pemerintah Pinolosian Tengah dan pemerintah dan masyarakat Tobayagan, yang telah menerima dan menyambut Tim Safari MA Al-Hikmah dengan penuh kekeluargaan.
“Kami keluarga besar MA Al-Hikmah Poyowa Besar mengucapkan terima kasih kepada pemerintah dan seluruh komponen masyarakat Pinolosian Tengah khsusnya Desa Tobayagan, yang telah menerima dan menyambut kami dengan penuh kekeluargaan, Insya Allah akan dibalas oleh Allah SWT dengan amal kebajikan,” tutupnya.
Turut serta dengan tim safari Ramadhan MA Al-Hikmah Poyowa Besar Kepala MA Al-Hikmah Poyowa Besar Thofan Mamonto S Ag M Si, Sangadi Poyowa Besar I Hardi Makalalag, Sekretaris Yayasan Safii Makalalag, Tokoh Masyarakat Hi Syarief Mokoagow, Pembina Keagamaan Sahril Papene, S PdI, Abdul Ikhsan Mokodompit S PdI, Moh Fadli Mokoagow S PdI serta siswa MA Al-Hikmah Poyowa Besar. Juga turut mendampingi tim safari Ramadhan di Pinolosian Tengah, Drs Harsono Bau, dan Kepala KUA Pinolosian Tengah Marjan SAg. (m-11/Jm)