Beranda blog Halaman 4287

Programkan Sekolah untuk Siswa Miskin

0
Jainuddin Damopolii
Jainuddin Damopolii

TOTABUANEWS.COM, Kotamobagu – Bakal calon Walikota Kotamobagu 2013 mendatang, Drs Hi Jainuddin Damopolii (jJaDi), akan merumuskan cara untuk memperhatikan siswa miskin berprestasi agar bisa mengenyam pendidikan yang lebih tinggi lagi bahkan bisa masuk ke sekolah unggulan di setiap jenjang pendidikan.

Menurut JaDi, program ini sangat penting untuk memperhatikan kualitas pendidikan di Kotamobagu. nantinya, yang akan diprioritaskan bagi siswa lulusan sekolah nonunggulan.

“Kita mengutamakan siswa yang layak untuk diperhatikan dan serta taraf pendapatan orang tuanya di bawah rata-rata,”ujar JaDi.

JaDi menjelaskan, secara detail proses perekrutan siswa miskin berprestasi dengan hasil Nilai Ujian Nasional (NUN) sesuai standar serta bisa didorong untuk melanjutkan pada sekolah unggulan, agar mereka mampu bersaing ketika diadu dengan siswa lainnya yang memiliki standar serupa.

Ditambahkan, rencana ini akan dirumuskan dengan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga (Dikpora), agar bisa tepat sasaran menerapkan kebijakan tersebut.

“Mekanisme kebijakan masih tentu perlu dikaji. sertasesui dengan alokasi anggaran instansi terkait,”pungkasnya.

(isnandar)

 

Puluhan Pemuda Mabuk ‘Serang’ Desa Nonapan II

0

Tiga Rumah Dilempar, Satu Warga Kena Batu

 

TOTABUANEWS.COM, Poigar – Aksi kekerasan warga sepertinya tak kunjung reda di Tanah Totabuan. Kali ini terjadi Minggu (18/11) dinihari sekitar pukul 03.00 WITA. Di mana sekelompok pemuda yang diduga mabuk, masuk ke Desa Nonapan II Kecamatan Poigar, tepatnya di depan Masjid Nurul Iman. Tiga rumah jadi korban pelemparan, dan satu warga kena batu.

Menurut penuturan saksi mata saat kejadian, saat warga lain lelap dalam tidur, tiba-tiba sekitar 10 orang masuk desa Nonapan II dengan membawa senjata tajam. Mereka melempari rumah warga. Akibatnya, beberapa bagian kaca rumah pecah.

Menurut saksi lagi, salah satu warga Nonapan II sempat keluar rumah dan bermaksud melerai para pemuda ini. Namun, para pemuda yang diduga sudah dikuasasi alkohol balik melemparinya dengan batu.

“Kasiang ada orang yang mo pigi tanya kalu ada masalah apa, dorang dusu deng peda, kong lempar dengan batu. Untung cuma kena di blakang, skrang dia ada suru uru (pijat, red),” ungkapnya lagi.

Parahnya lagi, segerombolan pemuda ini sempat berteriak kalau mereka berasal dari Desa Wineru Kecamatan Poigar. Sehingga saksi langsung menelepon Sangadi Wineru untuk memberitahukan ada warganya sedang ribut di Nonapan II. Saat itu juga, sangadi Wineru langsung meghubungi Pihak Polsek.

“Dorang bataria dari Wineru, jadi kita telepon pa sangadi Wineru,” katanya lagi.

Belakangan terungkap, para pemuda ini hanya ‘menjual’ nama Desa Wineru, yang bertetangga dengan Desa Nonapan II. Sebab setelah tertangkap polisi, ternyata mereka dari Desa Mariri Lama.

Kapolsek Poigar Ipda Batrhin Talibo, saat dihubungi melalui selularnya membenarkan kejadian tersebut. Dikatakan, Minggu dinihari itu juga dia langsung memimpin beberapa personil dan membekuk para pelaku di kawasan Aer Anjing Desa Mariri Lama. “Pelaku ada tujuh orang dan sudah ditahan di sel. Kalau terbukti melakukan pelemparan kami akan proses sesuai hukum berlaku,” tegas Batrin.

Sementara Sangadi (kepala desa, red) Nonapan II Nikmat Kolopita saat dihubungi via telephon genggamnya mengatakan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Polsek Poigar untuk antisipasi jangan sampai terjadi aksi balasan dari warga Nonapan II. Dia juga menghimbau masyarakat untuk tidak terpancing. “Biarkan diselesaikan secara hukum,” kata Sangadi.

(gz/tim)

 

Perkebunan Sawit Berdayakan Ekonomi Masyarakat

0
Jainuddin Damopolii
Jainuddin Damopolii

TOTABUANEWS.COM, Bolmong – Banyaknya perkebunan kelapa sawit di wilayah Kabupaten Bolmong, rupanya menjadi berkah tersendiri bagi warga di daerah ini. Hal ini dibuktikan dengan masuknya perusahaan berkelas internasional seperti PT Izzien International, ke daerah itu yang berencana mengolah hasil perkebunan tersebut.

Menariknya, masuknya perusahaan tersebut juga ternyata membuka lapangan kerja bagi warga Kabupaten Bolmong.
“Kami selaku pengelolah perusahaan akan mengutamakan tenaga lolak dengan tujuan bisa meningkatkan perekonomian masyarakat,”ujar Jainuddin Damopolii selaku Coporate Relatiions Manager PT Izzien International.

Sekarang, menurut mantan Kepala Bapeda Bolmong ini, perkebunan kelapa sawit ini sedang melakukan pembibitan di Desa Bango’ Molunow Bolmong yang juga sebagian besar tenaga kerjanya adalah warga setempat. “Warga asli Bolmong yang menjadi pekerja di tahapan awal pembibitan yang dilakukan perusahaan dengan gaji rata-rata sesuai dengan Upah Minimum Provinsi (UMP),”tutur Damopolii.

Mengenai investasi yang akan ditanamkan untuk membangun perkebunan kelapa sawit maupun pabrik  di Bolmong  ini, perusahaan bakal  mengeluarkan dana yang cukup besar. Hal ini tentunya akan mendatangkan perputaran uang yang besar yang nantinya akan mempengaruhi taraf kehidupan masyarakat Bolmong.

“Dana dari perusahaan akan besar, dan sudah barang tentu kesejateraan masyarakat akan sesui dengan harapan mereka,”jelas Papa Et sapaan akrab Jainuddin Damopolii.(isnandar/Jm)

Nyaris Rp 2.000 Triliun, Utang RI Kalahkan Nilai APBN

0

TOTABUANEWS.COM, Jakarta – Kementerian Keuangan mencatat total utang pemerintah pusat hingga akhir Oktober 2012 mencapai Rp 1.992 triliun atau nyaris Rp 2.000 triliun hingga akhir tahun.

Berdasarkan data Debt Management Office (DMO) Direktorat Jenderal Pengelolaan Utang (DJPU) Kementerian Keuangan, jumlah tersebut terdiri dari pinjaman sebesar Rp 633 triliun atau 32% dan dalam bentuk Surat Berharga Negara (SBN) sebesar Rp 1.359 triliun atau 68%.

Realisasi total utang tersebut meningkat hampir Rp 200 triliun dari posisi di akhir tahun 2011 yang sebesar Rp 1.809 triliun. Hal ini sesuai dengan rencana pembiayaan dalam APBN-P 2012 di mana utang dalam negeri direncanakan sebesar Rp 194,5 triliun dan luar negeri hanya Rp 4,4 triliun.

Dengan realisasi utang ini, selisih antara utang dengan pendapatan negara pada tahun ini saja semakin besar. Dalam APBN-P 2012, pendapatan negara ditargetkan sebesar Rp 1.358 triliun dengan pendapatan dari perpajakan sebesar Rp 1.016 triliun dan pendapatan bukan pajak sebesar Rp 341 triliun, serta hibah Rp 800 miliar.

(dtk)

Gaza Diserang, Dedemit Maya Gempur Situs Israel

0

TOTABUANEWS.COM, Jakarta – Sejak beberapa hari belakangan, situasi di jalur Gaza memanas akibat serangan militer Israel terhadap Hamas. Tak hanya masyarakat dunia (nyata) yang mengutuk aksi tersebut, penghuni dunia maya pun mengecam aksi yang turut menewaskan kalangan sipil tersebut.

Salah satu bentuk protes yang dilakukan adalah dengan meretas ratusan situs milik Israel. Kelompok hacker terkenal Anonymous mengklaim telah bertanggung jawab di balik serangan yang sudah dilakukan beberapa waktu terakhir.

Seperti dilansir The Next Web, Minggu (18/11/2012), beberapa situs yang dirusak termasuk halaman web yang sangat penting, seperti situs pemerintah. Tidak hanya itu, Anonymous juga dilaporkan telah mencuri email dan password, serta database krusial dari Bank Jerusalem dan Kementerian Luar Negeri Israel.

Untuk meyakinkan bahwa serangan di dunia maya ini akibat perbuataan kelompok Anonymous, mereka pun mengumbar aksinya melalui akun Twitter dengan hashtag khusus, yakni #OpIsrael.

Kendati telah menyerang situs Israel dengan berbagai cara, termasuk dengan serangan DDos, namun beberapa web resmi pemerintah serta situs militer Negeri Zionis yang menjadi target utama penyerbuan malah belum sepenuhnya dibobol. Terbukti situs tersebut masih bisa diakses, meski menjadi sangat lambat.

(dtk)

PT MPU Belum Terima Pencabutan Izin Pertambangan

0

TOTABUANEWS.COM, BOLTIM – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Utara (Sulut) akan melakukan gelar perkara terkait kasus penyerangan dan perusakan warga Paret, Bolaang Mongondow Timur (Boltim) terhadap PT Meyta Perkasa Utama (MPU).

Kapolda Sulut, Brigjen Polisi, Dicky Atotoy saat dikonfirmasi melalui Direktur Reserse Kriminal Umum, Kombespol Jefri Lasut mengatakan pihaknya telah melakukan pemeriksaan dan pengumpulan barang bukti terkait tersebut. Puluhan warga Paret pun telah dimintai keterangan terkait peristiwa tersebut.

“Sudah ada beberapa warga yang dimintai keterangan oleh penyidik. Waktu dekat akan dilaksanakan gelar perkara untuk mengetahui bisa tidaknya kasus itu dilanjutkan,” ujar Jefri kepada Tribun Manado melalui telepon, Jumat (16/11/2012) lalu.

Sayangnya walaupun sedang menyelidiki kasus tersebut namun kasus penyalagunaan izin usaha penambangan (IUP) oleh MPU, pihaknya tidak dalam penyelidikan. Pasalnya tak ada laporan terkait hal tersebut.

Sementara itu, Humas MPU, Dedi Ginoga mengatakan pihaknya terus memantau kasus yang merugikan pihaknya yang kini ditangani polda Sulut. Terkait telah ditandatanganinya Surat Keputusan Bupati Boltim Sehan Landjar terkait pencabutan izin usaha penambangan, pihaknya belum menerima surat tersebut. Padahal pihak pemerinta kabupaten sebelumnya mengaku telah menyerahkan surat tersebut kepada MPU. “Hingga kini belum menerima itu,” ungkap Dedi.

Sekadar diketahui, warga desa Paret menyerang, merusak dan membakar base camp milik MPU akibat dipicu pihak MPU menurunkan spanduk protes warga atas penambangan pasir besi di daratan.Warga tidak menerima perusakan hutan mangrove tanpa izin apalagi pihak perusahaan dinilai tak berikan kontribusi terhadap warga sekitar. Padahal sesuai SIUP yang dikeluarkan tahun 2008 oleh Bupati Bolmong Marlina Moha Siahaan dan diperbaharui tahun 2O10 oleh pejabat sementara Bupati Boltim Kandoli Mokodongan pihak MPU hanya bisa menambang pasir di lautan dan memiliki kontrak hingga tahun 2016.

Akibatnya warga merusak dan membakar sebuah barak pekerja, kantor, rumah pimpinan, kantin dan tempat ibadah orang cina. Selain itu mobil yang terbakar yakni avansa, truk, Strada Double Gabin serta sebuah sepeda motor. Mobil izusu pick up dan 2 alat berat loder mengalami kerusakan. Kerugian mencapai Rp 900 miliar. Tak ada korban jiwa namun 4 warga negara asal cina terluka dan seorang warga indonesia lainnya. Benny, Cuncung, Kim li Ciang dan Tse Tsuah warga negara Cina serta warga Boltim bernama Udin Manoppo.

(tm)

Djelantik Prihatin Pada Korban Konflik di Kotamobagu

0
Djelantik Mokodompit

TOTABUANEWS.COM, KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu, Djelantik Mokodompit melakukan Sholat Jumat bersama warga Desa Poyowa Kecil (Pocil) di Masjid Nurul Iman, Jumat (16/11/2012).

Djelantik Mokodompit datang bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkominda) dan jajaran pejabat dilingkup Pemerintah Kota Kotamobagu, melaksanakan ibadah sholat Jumat.

Di depan para Jamaah yang memadati Masjid Nurul Iman, wali kota kembali menyampaikan rasa prihatin dan rasa duka yang mendalam, atas apa yang menimpa korban dan keluarga, seraya meminta kepada seluruh masyarakat untuk bisa menahan diri dan tidak mudah terprovokasi.

“Saya tidak bisa menyembunyikan keprihatinan atas apa yang telah terjadi serta merasakan duka yang dialami keluarga korban, dan pertikaian ini adalah sebuah musibah yang sama sekali tidak kita inginkan bersama dan harus segera dihentikan,” ujar Djelantik.

Djelantik mengatakan pemerintah dan aparat penegak hukum akan tetap berusaha semaksimal mungkin untuk menyelesaikan konflik yang terjadi antara Kelurahan Mongondow dan Desa Poyowa Kecil.

“Apapun upaya yang dilakukan pemerintah dan aparat penegak hukum tetapi tidak didukung oleh masyarakat, maka semuanya akan sia-sia dan perdamaian tidak akan pernah terwujud,” tambah Djelantik.

Masyarakat kedua wilayah tersebut juga diharapkan untuk tidak menyelesaikan permasalahan tersebut secara sepihak “Main hakim sendiri hanya akan menambah pertikaian dan memperkeruh suasana sehingga saya harapkan agar semua persoalan ini diserahkan kepada pihak penegak hukum untuk menyelesaikannya,” pungkas Djelantik.

(tm)

BM PAN Mantapkan Hatta Rajasa untuk RI-1

0

TOTABUANEWS.COM, Jakarta – Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN) memastikan akan mengusung Ketua Umum PAN Hatta Rajasa dalam Pilpres 2014 mendatang. Ketua Umum BM PAN Yandri Susanto mengatakan hal tersebut kepada pers jelang Rapat Kerja Nasional (Rakernas) BM PAN di Jakarta, kemarin.

”BM PAN memastikan mengusung Bang Hatta dalam Pilpres 2014 nanti. Kami sudah siapkan berbagai strategi untuk memenangkan Bang Hatta. Namun tekad untuk memanangkan PAN di Pemilu 2014 nanti tetap menjadi target kami untuk meraih dua digit,“ papar Yandri, Sabtu siang (10/11).

Menurut Yandri, selain itu, BM PAN pun terus menggalang kekuatan termasuk merapatkan barisan mudanya. ”Nah, dalam Rakernas I ini selain untuk merapatkan barisan, juga untuk membahas bagaimana memenuhi angka parliamentary threshold dan memenangkan Bang Hatta sebagai RI-1,” jelas anggota Komisi II DPR ini.

Menurut dia, jauh sebelum rakernas BM PAN sudah melakukan berbagai hal untuk lebih mensosialisasikan Hatta Rajasa ke publik. ”Selain itu, kami pun sudah memetakan mau mencalonkan beliau dimana saja,” imbuhnya.

Yandri juga menjelaskan Rakernas I BM PAN yang akan berlangsung 11 hingga 13 November di Jakarta ini akan membahas strategi dan cara memenangkan pemilu dan menggolkan Hatta Rajasa sebagai presiden. Rakernas I yang akan dihadiri Amien Rais, Hatta Rajasa, dan tokoh-tokoh PAN lainnya itu juga akan pemberikan award kepada pendiri, pencipta lagu PAN, dan pembuat logo PAN.

Soal elektabilitas Hatta Rajasa, Yandri menyatakan optimis. Hasil survei yang memposisikan Hatta pada posisi sekarang ini tetap diapresiasi dan menjadi masukan untuk meningkatkan elektabilitasnya. ”Kita semua ini kan bisa percaya atau bisa tidak percaya kepada hasil survei itu. Nah, kami memilihnya sebagai masukan,” ujarnya.

Namun untuk melihat kondisi riil tingkat keterpilihan Hatta, BM PAN juga akan menggelar survei dengan responden yang jauh lebih besar. Hal ini dilakukan untuk memastikan respons dan animo terhadap Hatta Rajasa terkait pencalonannya sebagai capres-nya PAN.

Meski BM PAN dan PAN sudah memastikan mengusung Menko Perekonomian itu sebagai capres, namun hingga kini belum terungkap siapa sosok yang akan mendampingi Hatta sebagai calon wakil presidennya. ”Untuk cawapres, kami menyerahkannya ke partai. Itu haknya partai untuk memutuskan. Namun yang jelas, BM PAN tetap akan memberikan saran dan masukan,” bebernya lagi.

(indP)

BP Migas Dibubarkan: SBY Jamin Kontrak Migas Tetap Berlaku!

0

TOTABUANEWS.COM, JAKARTA – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memerintahkan Menteri ESDM Jero Wacik melakukan audit atas kinerja BP Migas.

”Dengan audit itu yang saya minta dijelaskan kepada rakyat, dengan transparan posisi BP Migas,” jelas SBY dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (14/11/2012).

Menurutnya, ini adalah kesempatan yang baik untuk mempromosikan investasi migas kepada investor dan pelaku usaha minyak dan gas bumi, dalam negeri dan luar negei.

”Saya katakan semua perjanjian tetap berlaku (dan kontrak kerja sama). Semua pekerjaan operasional yang sedang dijalankan sebagai bentuk kerja sama BM Migas dan dunia usaha tetap berjalan sebagaimana mestinya,” jelas dia.

Dengan pernyataannya tersebut, SBY berharap tidak ada kecemasan, kebingunan ataupun ketidakpastian terkait investasi di sektor migas ini.

(okz)

Ering Jabat Kajari Kotamobagu

0

TOTABUANEWS.COM, BOLMONG – Fien Ering SH MH resmi menjabat sebagai kepala kejaksaan negeri (Kajari) Kotamobagu menggantikan Sherly Sumual SHM.

Acara pisah sambut, pada Kamis (14/11) berlangsung sederhana dan dihadiri oleh Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Salihi Mokodongan, Bupati Bolaang Mongondow Timur Sehan Landjar, Wakil Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, Kapolres Bolmong AKBP Enggar Broto Seno dan Komadan Kodim (Dandim) 1303 Letkol Infantri Mudjiharto.

Fien Ering sebelum menjabat sebagai Kejati Kotamobagu bertugas di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Selat an (Sulsel). Sedangkan Sherly Sumual sendiri menjabat sebagai Kejari Kotamobagu selama 4 tahun. Kini dipindahtugaskan ke Jawa Tengah dan menjabat sebagai Kajari Brebes.

Saat memberikan sambutan Sumual mengatakan selama menjabat Kajari Kotamobagu dirinya mendapat suport dan dukungan dari seluruh dan pemerintah se Bolmong Raya selama dirinya menjabat sehingga dirinya menyampaikan terima kasih atas semuanya tersebut.

“Senang karena saya bisa lebih dekat dengan anak-anak dan keluarga. Tidak, karena saya sudah seperti warga Bolmong,” kata Sherly.

(tm)

BERITA TERBARU