Beranda blog Halaman 4416

Koalisi PDIP – Golkar di Pilkada Bolmut Semakin Mantap

0
Karel Bangko & Popo Buhang
Karel Bangko & Popo Buhang
Karel Bangko & Popo Buhang

Totabuanews.com, Boroko – Rencana Koalisi dua partai besar di Bolmut yakni PDIP dan Golkar sepertinya sudah mantap. Ini dibuktikan dengan penyerahan berkas formulir penjaringan bakal calon oleh Ketua DPC PDIP Bolmut Cristhofel Popo Buhang (balon Wabup) dan Ketua DPD II Golkar Karel Bangko (balon Bupati), yang dilakukan secara bersamaan.

Bertempat di masing-masing sekretariat partai, keduanya menyerahkan berkas dan disaksikan ratusan simpatisan partai PDIP dan Golkar yang ada di Bolmut. Usai penyerahan formulir di sekretariat Golkar, Karel Bangko (KB) langsung diantar oleh ratusan simpatisan dan pengurus partai Golkar ke Sekretariat PDIP untuk untuk menyerahkan formulir pendaftaran di Sekretariat PDIP.

“Jika saya terpilih, dua program yang menjadi prioritas pembangunan nanti adalah peningkatan pelayanan kesehatan masyarakat bahkan kalau bisa digratiskan.Kedua peningkatan mutu pendidikan dan beasiswa bagi siswa kurang mampu sampai lulus SMA,” ujarnya.

Popo Buhang sendiri, dalam sambutannya berharap proses demokrasi hingga tanggal 8 mei 2013 nanti, bisa berjalan dengan damai.

“Saya berharap agar Pesta demokrasi kali ini jangan sampai justru menjadi duka demokrasi bagi masyarakat Bolmut,” tandasnya. (Meyki/Konni)

TUP Berlakukan Komputerisasi Administrasi

0

komputerTotabuanews.com, Lolak – Pemkab Bolmong ditahun 2013 mendatang terus melakukan berbagai terobosan. Salah satunya, pemberlakuan komputerisasi pengelolaan administasi surat menyurat di bagian Tata Usaha Pemerintahan (TUP) Serkertariat Daerah (Setda) untuk Bupati, Wakil Bupati dan Sekretaris Daerah (Sekda).

“Tahun depan sudah ready (jalan, red), seluruh agenda surat bagian Setda akan melalui komputerisasi,” aku Kepala Bagian TUP, Teguh Krisjati MAP.

Lanjutnya, Pemkab Bolmong, terinspirasi dari cara pengelolaan administrasi di bagian TUP provinsi.

“Program tersebut terisprasi dari pengelolaan administasi di TUP Provinsi Sulawesi Utara (Sulut),” kata Tuguh.

“Untuk menopang akan dihadirkan sejumlah perangkat komputer. Termasuk akan ada pelatihan untuk tenaga operator yang bekerjasama dengan TUP Provinsi,” tambahnya lagi. (Githo/Konni)

BKD Bolmong Warning PNS Tambah Libur

0
Komisi I Sorot Kehadiran ASN Pemkab Bolmong

PNS-BolmongTotabuanews.com, Lolak – Cuti bersama dalam perayaan hari raya Natal dan tahun baru 2013, Pemkab Bolmong akan mengacu pada Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri, yang menetapkan bahwa cuti bersama hanya untuk Senin 24-25 Desember dan 31 Desember 2012-1 Januari 2013 mendatang.

“Yakni SKB diterbitkan sejak setahun silam bernomor 7 tahun 2011, nomor 04 /MEN/VII/2011 dan SKB/03/M.PAN-RB/07/2011 itu, ditanda tangani oleh tiga menteri, masing-masing Mentri Agama Suryadarma Ali, Mentri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar, serta Mentri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Roformasi Birokrasi (waktu itu) EE Mangindaan,” kata Kepala Badan Kepegawaian dan Dikat Daerah (BKDD) Bolaang Mongondow (Bolmong) Sunge Paputungan BSc.

Sehingga Dia berharap keputusan cuti bersama itu dari pemeritah wajib ditaati seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) di jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab). “Surat Keputusan Bersama tersebut, wajib diikuti oleh seluruh PNS khususnya di Kabupaten Bolmong,” kata Sunge.

“Berdasarkan surat ini pada tanggal 25 desember 2012 dan tanggal 1 januari 2013 merupakan libur nasional, sehingga pada tanggal 26 – 28 Desember 2012, seluruh PNS Pemkab Bolmong wajib masuk kantor, sesuai dengan surat edaran tersebut,” tuturnya.

“Diharapkan kepada PNS Pemkab Bolmong, untuk tidak menambah hari libur. Bagi siapa yang menambah hari libur, maka akan dikenakan sanksi disiplin,” tegas Sunge. (Githo/Konni)

Hadapi UN, Perlu ada Pelatihan Untuk Siswa

0
Muhdar Mokoagow
Muhdar Mokoagow
Muhdar Mokoagow

Totabuanews.com, Kotamobagu – Kepala Cabang Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Kacabdinpora) Kotamobagu Selatan Abdul Muhdar Mokoagow mengatakan dalam menghadapi Ujian Nasional (UN) 2013, banyak hal yang perlu dipersiapkan sekolah untuk memantapkan kesiapan siswa peserta Ujian Nasional 2013, antara lain training atau pelatihan motivasi ujian nasional (UN). Kepada totabuanews.com Muhdar mengakan training ini perlu diberikan kepada siswa lantaran UN bukanlah suatu hal yang main-main dengan segala kriteria yang ditetapkan pemerintah.

“Karenanya, siswa perlu persiapan yang baik dalam menghadapi ujian nasional agar bisa sukses,untuk itu jauh-jauh sebelumya perlu dilakukan training untuk mematangkan persiapan dalam menghadapi UN nanti,” ujar Muhdar.

Dengan adanya training nanti maka siswa dalam menghadapi ujian nasional 2013 agar memiliki bekal semangat dan pencerahan agar sukses dalam ujian nasional nanti,” Jika ada pelatihan yang maksimal pasti harapan kita untuk siswa mendapat nilai sesuai standar yang ditetapkan akang terwujud,”tutupnya. (Surahman/Konni)

Rayakan Natal Dengan Damai

0
Fery Walangere
Fery Walangere
Fery Walangere

Totabuanews.com, Kotamobagu – Dalam menyambut serta merayakan Natal 25 Desember bagi umat Kristiani, dan tahun Baru 1 januari 2012 bagi kita semua, tentunya akan dirayakan dengan meriah. Sebab momen tersebut hanya terjadi setahun sekali. Sehingganya pemerintah Kelurahan Tumubui kecamatan Kotamobagu Timur Fery Walangare SE, saat bersua dengan totabuanews.com Kamis (20/12/2012) mengatakan, meski perayaan hari besar tersebut akan dirayakan dengan suka cita. Namun dia berharap kepada seluruh warganya yang mayoritas berumat Kristiani, dapat merayakan Natal dengan Damai.

“Tetap jaga stabilitas keamanan, saling menghargai dan saling menghormati. Jadikan perayaan Natal ini menjadi ajang kita untuk bersilaturahmi antara sesama umat Tuhan,” ujarnya.

Diapun berharap kepada seluruh pemuda diwilayahnya itu, pada perayaan Natal ini, agar menghindari yang namanya minuman keras, “Sebab dengan mengkonsumsi minuman haram itu, akan memancing kita untuk melakukan tindakan-tindakan yang dapat mengganggu stabilitas kemanan,” jelasnya. (Konni)

Pemkot Naikkan TPP PNS

0
Dorong Konsep Pertanian Organik, DP2K  Gelar Pelatihan Budidaya Kopi Organik
Hardi Mokodompit
Hardi Mokodompit
Hardi Mokodompit

Totabuanews.com, Kotamobagu – Kabar gembira datang dari pemerintah kota (Pemkot) Kotamobagu, bagi para Para Pegawai Negeri Sipil (PNS) dilingkup Pemkot. Pasalnya, Tunjangan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) untuk tahun anggaran 2013 akan dinaikan. Sebagaimana dikatakan Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Pemkot Kotamobagu Ir Hardi Mokodompit ME, kepada sejumlah wartawan belum lama ini.

“Terhitung mulai tahun depan TPP akan dinaikan. Namun, kenaikan akan disesuaikan dengan kinerja dan beban kerja masing-masing,” kata Hardi.

Menariknya lagi, menurut Hardi ini bisa dibilang cukup adil. Sebab untuk pejabat ada yang harus diturunkan, sedangkan untuk staff justru dinaikkan. “Untuk TPP bagi Eselon II ada yang diturunkan dan ada juga yang dinaikkan. Sementra mulai eselon III hingga staf fungsional, TTP dinaikakan, Yang jelas saat ini pemberian TPP sudah berdasarkan kinerja dan beban kerja,” ungkapnya. (Konni)

Cuti Bersama, Pemkot Beri Dispensasi Bagi PNS Kristiani

0
Nasrun Gilalom
Nasrun Gilalom
Nasrun Gilalom

Totabuanews.com, Kotamobagu – Dalam menyambut Natal 25 Desember dan Tahun baru 1 Januari 2013, Pemkot Kotamobagu akan meliburkan atau memberikan cuti bersama bagi para Pegawai Negeri Sipil (PNS) maupun Honorer di lingkup pemerintahan tersebut.

“Sebagian besar PNS dan tenaga Honorer akan menikmati libur lumayan panjang yaitu empat hari, terhitung Sabtu (22/12/2012), sampai hari raya natal 25 Desember, atau selasa pekan depan,” kata Kepala BKDD Kotamobagu Nasrun Gilalom.

Adapun cuti bersama ini teah diatur dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri. Dimana cuti bersama ini dalam rangka menyambut hari raya natal oleh umat kristiani, “Semuanya sudah sesuai SKB diterbitkan sejak setahun silam bernomor 7 tahun 2011, nomor 04 /MEN/VII/2011 dan SKB/03/M.PAN-RB/07/2011 itu, yang telah ditanda tangani oleh tiga Mentri yang terkait,” jelasnya.

Namun disisi lain, Gilalom menegaskan, bahwa setelah menikmati libur, termasuk PNS Kristiani yang merayakan Natal, semua diwajibkan masuk kantor pada 26 Desember 2012. “Tapi khusus bagi pegawai Kristen, barangkali akan ada kebijakan tersendiri berupa dispensasi. Sebab, kita tau bersama bahwa pada Natal hari ke dua masih ada ibadah digereja masing-masing. Kecuali bagi mereka yang memang perlu masuk kerja,” paparnya. (Konni)

Pedagang Kembang Api Menjamur di Kotamobagu

0
Ilustrasi
Ilustrasi
Ilustrasi

Totabuanews.com, Kotamobagu – Perayaan hari-hari besar keagamaan baik Idul Fitri, Natal, Tahun Baru bahkan perayaan Imlek, sepertinya sudah identik dengan pesta kembang api. Hal ini seolah sudah menjadi tradisi, dan bahkan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa ternyata juga menyukai dengan barang tersebut. Pelak saja, momen itu dipergunakan oleh segelintir orang, untuk meraup keuntungan, memperdagangkan barang yang sudah mulai dilarang pemerintah untuk diperjual belikan.

Hal ini pun terlihat dalam pemandangan disejumlah tempat di Kotamobagu menjelang perayaan Natal 25 Desember dan Tahun Baru 1 Januari yang tinggal beberapa hari lagi. Seperti di pasar ataupun di emperan toko para pedagang Kembang api mulai menjajakan barang mereka itu.

Sebut saja Amira Bedu salah satu pedagang Kembang Api, mengaku kalau profesinya ini hanya dilakukannya pada setiap menjelang perayaan hari besar seperti menyambut Natal dan Tahun Baru seperti ini, “Kita bajual nayanda tiap hari, Cuma setiap menjelang hari raya deng Natal atau Tahun Baru,” akunya dengan logat Manado.

Meski di tau bahwa barang tersebut sudah mulai dilarang, namun dia mengaku bahwa selama mereka berjualan di Kotamobagu, tidak pernah menemui hal tersebut,

“Selama ini torang aman-aman bajual, nyanda pernah diperiksa oleh petugas,” jawabnya singkat

Namun demikian, diapun mengatakan kalau memang akan ada pemeriksaan, mereka siap untuk menghadapinya, “Torangkan bajual, bukan ba pancuri. Lagian yang torang lakukan ini halal. Apalagi rupa kita ini Cuma bisa baharap penghasilan lebeh dengan bajual petasan,” jelasnya. (Konni)

Pasar Natal Padat Pengunjung

0
Drs Andi Ladu Manoppo MM
Drs Andi Ladu Manoppo MM
Drs Andi Ladu Manoppo MM

Totabuanews.com, Kotamobagu – Dibukanya Pasar Natal diarea Pasar Serasi oleh pedagang pasar serasi dalam melayani dan memenuhi kebutuhan umat Nasrani dalam merayakan Natal 25 desember, langsung diserbu oleh warga baik dari wilayah Kotamobagu bahkan dari luar Kotamobagu.

Sejumlah pengunjung saat diwawancara mengungkapkan kalau didirikan pasar Natal sangat membantu mereka. “Ini merupakan sebuah inspirasi yang sangat baik. Karena selama ini tidak pernah ada baik dari pemerintah maupun dari pihak manapun, yang membuka pasar Natal untuk kebutuhan masyarakat menyambut Natal dan Tahun Baru,” ungkap Devinda Wowor warga Kotamobagu.

Dirinya pun memberi apresiasi kepada pihak penyelenggara atas didirikan pasar tersebut, “Semoga kegiatan seperti dapat rutin dilaksanakan setiap tahunnya,” harapnya.

Sementara itu pihak penyelenggara Drs Andi Ladu Manoppo MM juga adalah Pembina Pedagang Pasar Serasi Kotamobagu, mengatakan bahwa apa yag mereka lakukan ini, demi membantu umat Kristiani di Kotamobagu bahkan Bolaang Mongondow Raya,”Sehingga dengan ini mereka bisa terbantukan,” singkatnya. (Konni)

Harga Raskin 2013 Bakal Dikurangi

0
Dorong Konsep Pertanian Organik, DP2K  Gelar Pelatihan Budidaya Kopi Organik
Hardi Mokodompit
Hardi Mokodompit
Hardi Mokodompit

Totabuanews.com, Kotamobagu – Pemerintah kota (Pemkot) Kotamobagu terus meningkatkan pelayanan bagi mayarakatnya. Apalagi bagi mereka warga miskin. Hal ini tercermin dari pernyataan Asisten II Pemkot Bidang Ekonomi Ir Hardi Mokodompit, baru-baru ini, yang mengatakan untuk pelayanan Beras Miskin (Raskin) ditahun 2013 mendatang, pemkot akan berupaya agar harga raskin tersebut akan dikurangi.

“Semua nanti akan dibicarakan dengan pihak terkait, agar raskin ditahun 2013 diusulkan harganya akan dikurangkan. Dan itu nanti akan disiasati pada APBD Perubahan 2013,” jelasnya. (Konni)

BERITA TERBARU