Beranda blog Halaman 951

Pembangunan Talud Terus Dikerjakan Warga Bersama Anggota Satgas TMMD

0
Gambar : Pembangunan Talud Terus Dikerjakan Warga Bersama Anggota Satgas TMMD, (29/9/2023).

TNews, KENDAL – Pembangunan talud jalan terus dikerjakan oleh anggota Satgas TMMD Reg 118 dan warga masyarakat di Desa Purwogondo, Kecamatan Boja, Jumat (29/09/23).

Diharapkan sasaran fisik tersebut akan rampung tepat waktu sebelum penutupan TMMD tanggal 19 oktober 2023 mendatang.

Pastier Kodim 0715/Kendal, Kapten Inf Sudirman, pengerjaan perkuatan talud sungai ini merupakan salah satu dari banyak sasaran fisik dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-118 di Kodim 0715/Kendal.

“Program ini bertujuan untuk membantu pemerintah khususnya Pemda Kendal dalam pemerataan pembangunan untuk menunjang kesejahteraan masyarakat Kendal dengan meningkatkan kualitas infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat di wilayah Desa Purwogondo,” jelasnya

Salah satu warga Desa Purwogondo, Arifin, menyampaikan antusias warga yang ikut bekerja bersama TNI sangat tinggi, maka pembangunan talud sudah bisa dilihat hasilnya. “Asalkan material lancar kami yakin bahwa pembangunan ini akan selesai tepat waktu sebelum penutupan TMMD,” terangnya.

“Semoga manfaat dari pembangunan ini dapat dirasakan oleh warga, dengan talut yang dibangun konstruksi jalan menjadi lebih lebar dan kokoh sehingga menghindari terjadinya tanah longsor jika hujan datang,” harap Arifin.*

Reporter : Suly

Tak Hanya Membangun, Satgas TMMD Berikan Wawasan Kebangsaan untuk Siswa

0
Gambar : Tak Hanya Membangun, Satgas TMMD Berikan Wawasan Kebangsaan untuk Siswa, (29/9/2023).

TNews, KENDAL – Peduli pendidikan serta bantu menumbuhkan semangat cinta tanah air kepada generasi penerus bangsa, Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-118 Kodim 0715/Kendal Tahun 2023 Sertu Suroso beri materi wawasan kebangsaan (Wasbang) kepada siswa SDN 01 Purwogondo Kecamatan Boja, Kendal, Jumat (29/09/23)

Kehadiran Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-118 Kodim 0715/Kendal disambut baik oleh kepala sekolah, guru, serta siswa-siswi SDN 01 Purwogondo.

Dalam upaya tersebut Sertu Suroso memberikan materi wawasan kebangsaan mengenai pemahaman terhadap Pancasila dan nilai-nilai yang terkandung didalamnya seperti pentingnya persatuan dan kesatuan serta fungsi Bhinneka Tunggal Ika dalam kehidupan sehari-hari.

“Kehadiran kami di sini harus dapat dirasakan oleh masyarakat sekitar, selain tugas pokok serta dalam Program (TMMD) Reguler ke-118 Kodim 0715/Kendal Tahun 2023 kami juga mempunyai tugas dan tanggung jawab dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa salah satunya memberikan wasbang ke generasi penerus,” ungkap Sertu Suroso.

Radmini S.Pd Kepala Sekolah SDN 01 Purwogondo mengungkapkan rasa syukur dengan adanya penyuluhan wawasan kebangsaan ini, ia berharap setiap warga, terutama siswa-siswi sebagai generasi penerus bangsa di wilayah ini memiliki jiwa patriotisme dan nasionalisme yang tinggi sejak dini.

“Terima kasih dari Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-118 Kodim 0715/Kendal yang telah memberikan materi wawasan kebangsaan mengenai pemahaman terhadap Pancasila. Semoga menjadi bekal untuk generasi penerus bangsa dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” pungkas Radmini S.Pd.*

Reporter : Suly

Ucapan Terima Kasih Yahman untuk Satgas TMMD

0
Gambar : Ucapan Terima Kasih Warga untuk Satgas TMMD.

TNews, KENDAL – Rangkaian kegiatan TMMD Regular ke-118 kodim 0715/Kendal di Desa Purwogondo Kecamatan Boja menyasarkan beberapa sasaran fisik sarana dan prasarana untuk masyarakat desa lokasi TMMD Tersebut.

Sasaran fisik TMMD regular di Purwogondo diantaranya adalah pembangunan jalan rabat beton 1200 meter, talud jalan sepanjang 200 meter, dan rehab 9 unit RTLH, juga penghijauan, sedang untuk sasaran fisik meliputi kegiatan penyuluhan-penyuluhan.

Adalah Yahman, Warga Dusun Ngadipurwo yang mendapat bantuan rehab RTLH program TMMD regular ke-118. “Dulu rumah kami terbuat dari kayu dan dinding papan yang sudah termakan usia, gentengnya juga sudah ada yang bocor jika hujan,” ucap Yahman menjelaskan kondisi awal rumahnya.

“Berkat program TMMD, rumah kami direhab menjadi lebih layak, dinding tembok, lantai keramik dana tap asbes yang bebas bocor, terima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu merehab rumah kami, baik pemda, pemdes, ataupun TNI, khususnya Babinsa Purwogondo yang sudah membantu kami dari awal,” imbuhnya.

Sementara pasiter Kodim 0715/Kendal Kapten Inf Sudirman, mengatakan bahwa tujuan TMMD adalah membantu pemerintah khususnya Pemda Kendal dalam pemerataan pembangunan untuk menunjang kesejahteraan masyarakat Kendal. “Untuk pengerjaan sasaran fisik TMMD, dikerjakan oleh anggota TNI bersama warga, untuk sasaran non-fisik berupa penyuluhan diambilkan narasumber dari dinas terkait, seperti pertanian diambilkan narasumber dari dinas pertanian, begitu juga penyuluhan lainnya,” jelasnya.*

Reporter : Suly

Ikut Satgas TMMD, Prada Yustinus Belajar Ilmu Pertukangan

0
Gambar : Ikut Satgas TMMD, Prada Yustinus Belajar Ilmu Pertukangan, (29/9/2023).

TNews, KENDAL – Pengalaman baru bagi Prada Yustinus di dunia pertukangan didapat saat dirinya terlibat dalam satgas TMMD regular 118 di Desa Purwogondo Kecamatan Boja. Hal tersebut disampaikannya saat berada di salah satu lokasi rehab RTLH milik Siswanto warga Dusun Ngadipurwo, Jumat (29/09/23).

“Saya sangat senang mendapat pengalaman ilmu baru di bidang pertukangan, pertama saya belajar membuat adukan, masang bata hebel, membuat cor, dan mengukur lot,” ujar Prada Yustinus.

“Ilmu ini akan bermanfaat bagi Saya pribadi, mungkin nanti saat membangun rumah Saya bisa jadi tukang sendiri, atau minimal Saya bisa tau teknik tukang saat diperlukan,” imbuhnya.

Mulyadi, salah seorang warga yang ikut dalam pembangunan rehab RTLH juga mengatakan bahwa anggota satgas turut kerja tanpa merasa gengsi. “Di sini kita bekerja bersama-sama, mulai angkat bata, bikin adukan semua dikerjakan warga dan anggota TNI,” ujarnya.*

Reporter : Suly

Sinergitas TNI Polri dalam TMMD Reguler 118

0
Gambar : Sinergitas TNI Polri Dalam TMMD Reguler 118, (29/9/2023).

TNews, KENDAL – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-118 Kodim 0715/Kendal di Desa Purwogondo, Kecamatan Boja Kabupaten Kendal sebagai bentuk wujud kebersamaan antara dua instansi. Jumat (29/09/23).

Kegiatan TMMD bukan hanya untuk membangun infrastruktur saja, melainkan sebagai bentuk wujud sinergitas TNI dan Polri serta masyarakat, guna mewujudkan pemerataan.

Tampak terlihat momen dimana personel dari Polres Kendal bersama Satgas TMMD Reguler ke-118 Kodim 0715/Kendal bekerja dan bergotong-royong menyelesaikan pekerjaannya.

Sinergitas dan soliditas TNI–Polri dan masyarakat ternyata bukan sebagai slogan semata, hal ini diwujudkan oleh sejumlah Prajurit TNI dan anggota Polri, serta masyarakat yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-118 Kodim Kodim 0715/Kendal.

Sejak dibukanya TMMD Reguler ke-118 Kodim Kendal di Desa Purwogondo sejumlah anggota TNI dan Polri yang berasal dari beberapa kesatuan telah dikerahkan, guna mendukung dan membantu terlaksananya program TMMD Reguler ke-118.

“Disamping sebagai rekan kerja, kebersamaan kita dalam TMMD ini juga dapat menambah kedekatan dan saling bertukar pikiran,” ungkap Danramil Boja Kapten Inf Sarjono.*

Reporter : Suly

Pertahankan Kualitas Cor Jalan, Satgas TMMD Lakukan Penyiraman

0
Gambar : Pertahankan Kualitas Cor Jalan, Satgas TMMD Lakukan Penyiraman, (29/9/2023).

TNews, KENDAL – Upaya menjaga kualitas jalan hasil pengecoran pada sasaran fisik TMMD Reguler ke-118 Kodim 0715/Kendal di Desa Purwogondo, Kecamatan Boja Kabupaten Kendal penyiraman air terus dilakukan. Jumat (29/09/23).

Seperti terlihat pagi ini, anggota Satgas TMMD Reguler ke-118 Kodim 0715/Kendal bersama warga masyarakat melaksanakan penyiraman jalan yang sudah selesai dicor dengan menggunakan selang air.

Dikatakan Pasiter Kodim 0715/Kendal mengungkapkan kegiatan penyiraman ini merupakan upaya perawatan jalan hasil pengecoran pada program TMMD Reguler ke-11 di wilayah Kodim 0715/Kendal.

“Saya bersama-sama dengan anggota satgas dan warga masyarakat melaksanakan penyiraman jalan yang sudah dicor itu secara rutin, supaya kualitasnya tetap terjaga,” Ujarnya.

“Dengan cara penyiraman ini tentunya kualitas hasil pengecoran akan menjadi bagus, sehingga jalan bisa dilewati untuk aktivitas warga masyarakat, khususnya di wilayah Desa Purwogondo ini,” katanya lagi.*

Reporter : Suly

Hilangkan Penat, Satgas TMMD Bercanda dengan Warga saat Istirahat Kerja

0
Gambar : Hilangkan Penat, Satgas TMMD Bercanda dengan Warga Saat Istirahat Kerja.

TNews, KENDAL – Di sela-sela waktu istirahat siang sehabis bekerja anggota Satgas TMMD Reguler Ke-118 Kodim 0715/Kendal bersama anggota Polri dan warga mereka duduk santai dan berkomunikasi, serta bercanda ria untuk menghilangkan penat.

Kekompakan dan kebersamaan tidak saja nampak dalam aktivitas pengerjaan sasaran fisik program TMMD Reguler ke-118 Kodim 0715/Kendal, tetapi juga nampak dalam istirahat siang.

Seperti yang terlihat, Praka Bayu, anggota Satgas TMMD, bersama Anggota Polri yang turut membantu dalam pengecoran jalan sedang ngobrol dengan diselingi bercanda ria.

Menurut Praka Bayu, kegiatan seperti ini menunjukkan kemanunggalan TNI-Polri dengan rakyat, satu sama lain akan saling mengenal serta keakraban akan selalu terjaga. “Dengan bersenda gurau dengan warga dapat mempererat tali persaudaraan di antara kami, dengan adanya canda dan tawa pekerjaan seberat apapun yang dikerjakan akan menjadi semakin ringan,” pungkas Praka Bayu.*

Reporter : Suly

Sudah Nampak Hasil Pengecoran Jalan TMMD Reguler ke-118

0
Gambar : Sudah Nampak Hasil Pengecoran Jalan TMMD Reguler ke-118, (29/9/2023).

TNews, KENDAL – Hasil pengecoran jalan di Desa Purwogondo Kecamatan Boja Kabupaten Kendal, sudah mulai nampak hasilnya. Jumat (29/09/23).

Selama pelaksanaan pengecoran jalan ini, banyak tenaga dan pikiran yang dicurahkan, baik anggota tim Satgas TMMD Kodim 0715/Kendal maupun masyarakat Desa Purwogondo.

Kerja keras yang dilakukan oleh para Anggota Tim Satgas TMMD dan warga Desa Purwogondo tidak sia-sia. Pengecoran yang sudah dikerjakan selama (10) hari sejak dibuka sampai saat ini sudah mulai terlihat hasilnya.

Hal ini terbukti, santai tapi pasti pengecoran jalan area persawahan di Desa Purwogondo ini sudah mencapai 60 persen dari target keseluruhan, yakni membangun jalan sepanjang 1.200 meter, lebar 3 meter dengan tinggi 0,12 meter.

“Menurut Dandim 0715/Kendal Letkol Inf Misael Marthen Jenry POlii, S.Sos, “Dengan capaian hasil yang ada saat ini pengerjakan pengecoran jalan cukup memuaskan, namun kedepan perlu dtingkatkan lagi, agar sasaran fisik utama TMMD segera selesai sesuai jadwal yang ada,” ujar Dandim.

Jalan usaha tani Desa Purwogondo tersebut merupakan jalan utama bagi warga, dan juga akses jalan masyarakat untuk mengangkut hasil panen. Dengan ada pengecoran jalan ini diharapkan nantinya bisa menjadi mobilisasi warga Desa Purwogondo untuk menjalankan roda perekonomian.*

Reporter : Suly

Sinergitas TNI Polri Satgas TMMD ke-116 Kodim 0715/Kendal Makin Solid

0
GAmbar : Sinergitas TNI Polri Satgas TMMD ke-116 Kodim 0715/Kendal Makin Solid, (29/9/2023).

TNews, KENDAL – Sinergitas TNI Polri yang tergabung dalam Satgas TMMD ke-118 Kodim 0715/Kendal terlihat makin solid dalam pembangunan RTLH di Dusun Kali Gading Desa Purwogondo Kecamatan Boja Kabupaten Kendal. Jumat (29/09/23).

Selain pembuatan jalan, sasaran fisik TMMD ke-118 Kodim 0715/Kendal juga mengerjakan sasaran fisik lainnya salah satunya adalah RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) yang dibangun dari nol, dalam artian dibangun utuh sampai selesai nantinya.

Salah satu titik lokasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang dibangun adalah milik Siswanto yang mana hari ini difokuskan dalam pemasangan dinding dan pemasangan tiang-tiang kedudukan rumah.

Koordinator Lapangan kegiatan Kapten Inf Sarjono dalam keterangannya menyebutkan, rumah ini tidak hanya direnovasi melainkan kita bongkar dibangun dari awal nantinya akan menjadi bangunan rumah utuh.

Dirinya menjelaskan, tidak hanya TNI saja yang terlibat dalam pengerjaan bangun ini melainkan dilibatkan anggota dari Polri, warga sekitar sehingga diharapkan dengan kerjasama ini akan benar-benar bisa diwujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Dijelaskan Kapten Inf Sarjono, seluruh anggota satgas bekerja keras semaksimal mungkin untuk menyelesaikan renovasi rumah dengan harapan dapat diselesaikan tepat waktu, sehingga segera bisa ditempati oleh warga yang mendapat sasaran program RTLH, ungkapnya.*

Reporter : Suly

Loa Janan Menang Bupati Cup Tahun 2023, Pemkab Kukar Serahkan 20 Juta

0

TNews, Kukar – Tim sepak bola Loa Janan berhasil mencatatkan sejarah baru setelah mengalahkan tim kuat Muara Badak dengan skor akhir 2:1 pada Laga Final Bupati Cup Tahun 2023. Pertandingan berlangsung di Stadion Aji Imbut, Sabtu (30/9/2023).

Kemenangan yang diraih oleh Loa Janan tidak hanya membawa pulang gelar juara, tetapi juga Piala Bergilir Bupati Cup dan hadiah uang pembinaan senilai Rp20 juta. Asisten II Setkab Kukar Wiyono secara resmi menyerahkan trofi dan hadiah kepada tim pemenang dalam upacara puncak yang digelar sore hari ini.

Selain itu Muara Badak sebagai juara Runner Up tidak pulang dengan tangan hampa. Mereka mendapatkan penghargaan dan uang pembinaan senilai Rp19,5 juta. Sementara itu, Kecamatan Tenggarong dan Tenggarong Seberang meraih juara ketiga dan keempat dengan uang pembinaan masing-masing Rp19 juta, dan Rp18,5 juta.

Bupati Kukar, Edi Damansyah, memberikan sambutan tertulisnya melalui Asisten II Wiyono. Dalam sambutannya, dia memberikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat dalam suksesnya turnamen sepak bola Bupati Cup, yang menjadi bagian dari perayaan Erau Adat Pelas benua tahun 2023.

Edi Damansyah menegaskan komitmennya untuk terus mendukung pembangunan dunia olahraga di daerah Kutai Kartanegara.

“Kita semua harus sepakat bahwa keberlanjutan pembangunan Sumber Daya Manusia Yang Berakhlak Mulia, Unggul dan Berbudaya, termasuk dengan memperkuat pembinaan olahraga harus terus kita optimalkan,” ujarnya.

Turnamen ini tidak hanya menyoroti sepak bola dewasa, melainkan juga merangkul kategori sepak bola usia 10 tahun (U-10) Usia 12 tahun  (U-12) dan sepak bola Wanita. Para pemenang di setiap kategori menerima piagam penghargaan dan uang pembinaan, semakin mengukuhkan Bupati Cup sebagai ajang kompetisi yang inklusif dan berprestasi di Kutai Kartanegara.*(Adv/Diskominfo Kukar)

BERITA TERBARU