TOTABUANEWS, BOLSEL — Kampanye rapat terbuka pasangan calon bupati dan calon wakil bupati Bolsel nomor urut 1, Hi Herson Mayulu bersama Iskandar Kamaru (H2M-Bersinar) yang digelar di lapangan Desa Salongo Kecamatan Bolaang Uki, Kamis (3/12) kemarin, berlangsung sukses dan spektakuler. Lapangan Desa Salongo bahkan nyaris tidak mampu menampung puluhan ribu pendukung serta simpatisan pasangan yang diusung PDI Perjuangan dan PAN ini.
Tak pelak, ratusan personil Polisi dibantu anggota TNI diturunkan guna mengawal jalannya kampanye tersebut. Menariknya, calon bupati dan wakil bupati H2M-Bersinar tidak hanya datang sendiri. Sekira pukul 13.00 wita, keduanya tiba di lokasi bersama dengan Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Sulut yang juga Calon Gubernur Sulut, Olly Dondokambey dan Ketua DPW PAN Sulut, Tatong Bara yang juga selaku Walikota Kotamobagu. Dalam orasinya, H2M mengatakan, hadirnya puluhan ribu massa pendukung H2M-Bersinar membuktikan komitmen masyarakat Bolsel untuk melanjutkan kepemimpinannya lima tahun kedepan. Menurutnya, masyarakat saat ini sudah bisa menilai kinerja pemerintah selama lima tahun terakhir dibawah kepemimpinannya. “Saat ini saya tidak lagi mengumbar janji. Rakyat sudah bisa menilai saya selama menjadi bupati,” ungkapnya.
Untuk itu, H2M yang juga masih bupati aktif hingga 16 Desember nanti, hanya berharap kepada seluruh masyarakat Bolsel untuk senantiasa menjaga hubugan silaturahmi antara sesama masyarakat. “Jangan sampai hanya gara-gara pilkada kemudian keamanan yang telah terbina selama ini menjadi retak. Pilkada bukan segala-galanya, tetapi yang terpenting adalah menjaga hubungan persaudaraan. Jangan terpengaruh dengan isu-isu sesat yang sengaja digulirkan untuk memecah bela masyarakat,” tukasnya.
Disisi lain, Om Oku sapaan akrab H2M juga membantah tudingan oknum calon bupati bolsel yang mengatakan bahwa dirinya sebagai bupati telah melakukan mutasi bahkan memecat sejumlah tenaga honor. Katanya, semua tudingan tersebut tidak benar. “Dalam aturan sangat jelas menyebutkan bahwa enam bulan sebelum pilkada, bupati tidak boleh melakukan mutasi atau rolling pejabat. Dan saya ini orang yang taat aturan. Jangan sangat tidak mungkin saya melakukan mutasi apalagi pemecatan,” tandas H2M.
Sementara itu, Ketua DPW PAN Sulut, Tatong Bara saat diminta menyampaikan pidato politiknya, dengan lantang Srikandi Kotamobagu ini mengatakan kepada puluhan ribu massa yang hadir bahwa kepemipinan H2M tidak perlu diragukan lagi. Salah satu indikator keberhasilan kepemimpinan H2M selama lima tahun dapat dilihat dari Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Pada tahun 2010 lalu, yakni tahun pertama kepemimpinan H2M, IPM di Bolsel menempati urutan paling bawah se-Sulut. “Tapi berkat upaya serta kerja keras H2M sebagai Bupati, dari tahun ketahun terus mengalami kenaikan. Dan saat ini IPM di Bolsel jauh lebih baik,” kata Tatong Bara.
Di sisi lain, Calon Gubernur Sulut, Olly Dondokambey saat berorasi juga semakin membakar semangat massa yang hadir. Politisi handal Sulut yang dikenal dekat dengan Presiden Jokowi ini tak tanggung-tanggung menjamin lima tahun kedepan, jika dirinya diprcayakan memimpin Sulut, akan sepenuhnya membantu kelanjutan pem bangunan di tanah Selatan Totabuan ini. “Saya selaku Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Sulut sangat bangga dengan sosok H2M yang komitmen dan pekerja keras sebagaimana instruksi Ketua DPP Ibu Megawati Soekarno Putri,” tandas Olly.
Konni Balamba