TOTABUAN.NEWS, KOTAMOBAGU – Ahmad Yani Umar akhirnya ditunjuk kembali sebagai kepala Dinas Kesehatan Kota Kotamobagu. Penunjukan tersebut sesuaiSurat Keputusan (SK) perintah menjabat Palaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan, yang diterima Selasa malam (18/06/2019), bertempat di ruang Kerja Wakil Walikota.
Penyerahan SK langsung dilakukan oleh Wakil Walikota, Nayodo Kurniawan dan turut dihadiri Asisten I Nasrun Gilalom, Kepala BKPP dan seluruh Camat.“Pergantian jabatan adalah hal yang wajar dalam sistem pemerintahan. Apalagi statusnya masih Plt,” ujar Nayodo.
Sementara itu, Sekda Kotamobagu Sande Dodo menambahkan, penggantian Kepala Dinkes adalah murni karena proses evaluasi kinerja yang terus menerus dilakukan di internal Pemkot Kotamobagu.“Walikota dan Wakil Walikota sangat berharap melalui surat keputusan yang ada agar dapat menjalankan tugas kinerja dengan maksimal di dinas tersebut,” ujar Sekot.
Namun kata Sekkot, posisi mantan Plt Kadis Devie Ch Lala tetap berada di Dinas Kesehatan Kotamobagu sebagai definitif Sekretaris Dinas Kesehatan. “Nah Pak Yani dan Pak Devy akan kolaborasi di Dinkes dalam menerapkan pelayanan kesehatan sistem online,” kata Sekkot.
Tambah Sekkot, pengalaman Ahmad Yani di Dinas Kominfo yang menerapkan sistem secara online, itulah yang menjadi alasan Ia ditarik kembali ke Dinas Kesehatan Kotamobagu. “Agar pelayanan sistem online di Dinkes bisa cepat dan lancar. Intinya roling itu adalah karena memaksimalkan pelayanan,” tutupnya.
Neno Karlina