Polemik Mobnas Alphard Wali Kota Kotamobagu, Begini Penjelasan Tatong Bara

0
1673

TNews, KOTAMOBAGU – Mantan Wali Kota Kotamobagu Ir Hj. Tatong Bara akhirnya memberi klarifikasi terkait polemik soal Mobil Dinas (Mobnas) jenis Toyota Alphard yang digunakannya saat ini, yang seharusnya sudah dipindahtangankan ke Penjabat Wali Kota Kotamobagu DR Drs Asripan Nani.

kepada awak media, Tatong mengatakan kalau Mobil Dinas Alphard tersebut seyogyanya akan dibeli olehnya.

“Sebelum masa bakti saya sebagai Walikota Kotamobagu berakhir, BPKD Pemkot Kotamobagu menyampaikan bahwa setiap pejabat negara yang akan berakhir masa jabatannya dapat melakukan pembelian Asset pemerintah berupa Kendaraan Dinas, dengan mengacu pada Peraturan Pemerintah No 27 Tahun 2014./, Peraturan Pemerintah No 84 Tahun 2014, Pemendagri No 19 Tahun 2016 dan Peraturan Pemerintah No 20 Tahun 2022,” tulis Tatong dalam klarifikasinya.

Tatong menambahkan, dalam kurun waktu 15 Tahun, yakni 5 tahun saat dirinya menjabat sebagai Wakil Walikota, dan 10 Tahun sebagai Walikota, dirinya belum pernah menggunakan hak untuk pembelian asset Pemerintah sesuai dengan ketentuan yang ada.

“Untuk perlu diketahui Mobil Alpard tersebut sedang dalam proses pengurusan administrasi untuk Pembelian barang milik daerah, yang dilakukan Pemerintah Kotamobagu kepada saya. Maka pada hari Minggu tanggal 24 September 2023, kendaraan tersebut masih saya gunakan pada saat serah terima jabatan di Manado di hari Senin 25 September 2023,” jelasnya.

Tatong mengaku kaget, pada hari Selasa, tepatnya 26 september 2023, atau sehari setelah serah terima jabatan, dirinya mendengar bahwa telah terjadi polemik di tentang keberadaan mobil dinas tersebut.

“Pada saat itu juga saya menyampaikan melalui pesan Whats App kapada Bapak Pj Walikota, berupa permohonan maaf karena saya masih berada di Manado dan kendaraan saya akan kembalikan hari ini atau malam nanti. Setelah itu, saya menghubungi kepala BPKD untuk menyerahkan Mobil Alpard tersebut, dan Alhamdulilah kendaraan tersebut telah di terima BPKD Kotamobagu dalam Keadaan Baik,” tuturnya.

Olehnya, Tatong pun memohon maaf, jika persoalan Mobnas Alphard tersebut sempat berpolemik. “Saya memohon maaf kepada Bapak Pj Walikota, beserta jajaran Pemerintah Kota Kotamobagu, jika dalam kurun waktu 2 hari saya terlambat mengembalikan kendaraan tersebut. Juga yang utama saya memohon maaf kepada masyarakat Kota Kotamobagu yang saya cintai atas adanya polemik ini, Insya Allah saya akan selalu berusaha taat asaz,” tutupnya. (**)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.