PNS Boltim Mulai Terima Gaji 13 dan 14

0
472
Gaji 13 Segera Cair, 14 Menyusul

TOTABUANEWS,BOLTIM – Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) terimah gaji double Jumat (24/6/) siang tadi. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boltim sudah mencairkan gaji ke 13 dan ke 14 atau tunjangan hari raya (THR).

Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Boltim, Oskar Manoppo mengatakan pembayaran gaji 13 dan 14 bagi PNS berdasarkan peraturan Pemerintah Nomor 19 dan serta Peraturan Menteri Keuangan, “Hari ini pencairan gaji 13 dan 14, aplikasinya sudah ada, Saya perintahkan staf untuk lembur hari ini melakukan pembayaran. Sebab seharusnya pembayaran dimulai tanggal 23 Juni kemarin,” kata Oskar, jumat (24/6/).

Lanjut, pencaiaran tergantung dengan permintaan dari satuan kerja perangkat daerah (SKPD) masing-masing. Pihaknya tak akan memproses tanpa dokumen permintaan, “Pencairan gaji 13 dan gaji 14 atau THR akan dibayarkan bersamaan. Tak perlu bertahap. Pembayaran melalui rekening bagi yang sudah buka rekening bank,” jelasnya.

Adapun dana yang disiapkan, Pemda menyiapkan dana untuk gaji ke 13 sebesar Rp 7,6 miliar, dan gaji ke 14 sebesar Rp 5,4 miliar, untuk 2.063 orang ASN, 20 anggota DPRD Boltim, bupati dan wakil nupati.

 

Dicky Mamonto

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.