TOTABUANEWS, BOLMONG – Penjabat (Pj) Bupati Bolmong, Adrianus Nixon Watung meminta kepada seluruh lapisan elemen masyarakat, untuk bersatu menjaga keamanan daerah serta tidak terpengaruh dengan isu yang bisa memecahkan persatuan di bumi totabuan ini.
“Masyarakat jangan mudah terpengaruh dengan isu yang sedang hangat sekarang. Kita tetap fokus untuk membangun Kabupaten Bolmong lebih baik kedepanya,” ujar Watung, Selasa (16/5/2017).
Dirinya mengatakan, peran serta dari para tokoh agama serta tokoh masyarakat dapat membantu terjaganya kerukunan antar umat beragama di daerah.
“Selain itu juga, warga jangan langsung percaya dengan adanya berita di Media Sosial (Medsos), apalagi sampai terpancing yang bisa menimbulkan keresahan,sekaligus berbuntut pada perpecahan,” tutur Watung.
Dirinya mengimbau, masyarakat harus pintar-pintar untuk membedakan mana berita hoax dan mana berita yang benar diiringi dengan pengecekan kebenaran adanya berita tersebut.
“Masyarakat yang cerdas adalah masyarakat yang mengecek kebenaran dan kritis dalam memilah berita. Sekarang sudah banyak yang seperti itu. tetap tenang dalam menanggapi hal tersebut,” tukasnya
Peliput: Ebby Makalalag